Home » Cinta » Wanita » 32 Cara Merayu Wanita Cantik (No.3 Ampuh)

32 Cara Merayu Wanita Cantik (No.3 Ampuh)

by Maya Tita Sari

Pasti kebanyakan Wanita akan berkata bahwa prialah yang mengejar dan Wanita lah yanng menentukan “layak atau tidak”nya si pria menjadi pasangan wanita tersebut. Pria itu bagaikan sebuah minuman dingin bagi wanita. Wanita tidak langsung meminum habis minumannya, tetapi mereka meminumnya perlahan-lahan. Mereka menikmati manisnya setiap tetes minuman tersebut. Jika minuman tersebut sudah habis, mereka akan memutuskan apakah minuman tadi enak atau tidak.

Jika enak, mereka akan meminum minuman yang sama. Jika tidak, tentu mereka akan mengganti minuman mereka dengan minuman yang lainnya. Bahkan kadang satu macam minuman tidaklah cukup bagi mereka. Para pria tersebut memberikan pujian, pelayanan, pengorbanan dan materi dengan motif bahwa mereka dapat mendapatkan perhatian dari sang wanita dan berharap agar sang wanita merasa tertarik dengan mereka. Malangnya para pria malah berpikir bahwa semua yang mereka berikan kurang banyak, jadi mereka memuji lebih banyak, melayani lebih banyak, berkorban lebih banyak dan memberi lebih banyak dengan harapan akan mendapatkan ketertarikan dari si wanita.

Inilah yang terjadi, pria mengejar dengan pujian, pelayanan, pengorbanan dan pemberian.Wanita menentukan siapa yang layak menjadi pasangannya tanpa peduli dengan pujian, pelayanan, pengorbanan dan pemberian para Pria. Seharusnya sebagai pria jangan berpikir bahwa semakin indah pujian yang diberikan, semakin baik pelayanan , semakin besar pengorbanan, semakin mewah pemberian ,maka si wanita akan memilih seorang pria yang mengejarnya.

Padahal itu belum tentu. Naluri pria dan wanita itu berbeda. Naluri bekerja secara otomatis dan tanpa melewati proses KESADARAN . Dengan kata lain,secara tidak sadar dapat diaktifkan naluri pria seperti pada saat melihat gadis cantik dan tanpa sadar pria melihatnya selama 3 detik sambil terperangah.

Adapun cara merayu wanita cantik adalah :

1. Tidak membuat wanita tertarik dengan cara yang logika

Walaupun pada hakikatnya pengambilan keputusan pria 80% berdasarkan logika namun tidak akan membuat wanita tertarik. Karena wanita berpikir dan mengandalkan emosinya 80% juga terutama perasaan. Kemudian yang lebih penting wanita membenci logika.

Emosi tidak perlu bukti, fakta atau alasan, asalkan pria tahu cara untuk meyakinkan emosi, maka wanita manapun akan merasa sangat tertarik tanpa alasan yang jelas. Bila seorang pria mampu menguasai emosi wanita maka wanita akan datang sendiri padanya. Mulailah mengerti wanita dengan mengerti apa-apa saja yang mempengaruhi emosi mereka. Walau kadang emosi menyangkut hal-hal yang tidak masuk akal dan merupakan cara membuat wanita jatuh cinta pada kita.

Adapun perbedaan jika pria menggunakan logika dan emosi yaitu :

Secara logika 

  • Pria memberikan segalanya
  • Pria membiarkan wanita membuat keput
  • Pria selalu mengalah walau wanita salah dan merupakan ciri ciri pria setia
  • Wanita yang mendominasi pria
  • Pria tidak pernah menertawakan wanita
  • Pria menunjukkan “cinta” yang luar biasa
  • Pria sangat setia dengan wanita
  • Pria memuji dan memuja wanita
  • Pria memberi tanpa meminta apapun
  • Pria hanya menurut dan mengikuti kemauan wanita
  • Si pria selalu ingin berada di samping wanita

Secara emosi

  • Pria memberikan sedikit demi sedikit
  • Pria selalu memutuskan
  • Pria tidak pernah mengalah dan sedikit egois
  • Wanita yang mengikuti pria
  • Pria sering menertawakan wanita
  • Pria tidak peduli soal menunjukkan cinta pada wanita
  • Pria bisa membuat wanita takut kehilangan
  • Pria memuji lalu sedikit mengejek
  • Pria memberi dan menuntut kembali
  • Pria menantang dan menyuruh wanita
  • Pria selalu sibuk untuk bisa berada di samping wanita

2. Pria menciptakan hasrat besar pada wanita

Hasrat adalah keinginan yang begitu besar akan sesuatu. Hasrat menyalakan api dalam diri setiap manusia untuk mendapatkan sesuatu atau mencapai apa yangmereka inginkan. Hasrat membuat manusia melakukan hal-hal gila, membuat manusia tidak peduli bahaya yang mereka hadapi, membuat hal-hal luar biasa. Hasrat membuat manusia tak kenal lelah dan berhasil untuk mencapai sesuatu.

Jika kita berbicara tentang HASRAT dan CINTA, 2 hal ini adalah merupakan bentuk dari emosi. Sekali lagi, Jika seorang pria dapat menguasai emosi seorang wanita dan selalu memiliki cara meredam emosi si wanita, maka wanita tersebut akan melakukan apa saja demi pria itu.

Cara menguasai emosi wanita dan menciptakan hasrat yang besar yang menyebabkan wanita menjadi tertarik pada seorang pria, terdapat dua hal yang sangat penting yang harus diikuti.

  1. Pertama, kepercayaan diri. Pria harus percaya dulu kalau bisa mendapatkan wanita yang si pria itu inginkan.
  2. Kedua, pria menguasai emosi diri mereka sendiri sebelum dapat menguasai emosi wanita. Jangan membiarkan wanita yang mengendalikan emosi bagi si pria sendiri, karena jika itu terjadi,maka tidak mungkin bisa menguasai emosi Wanita tersebut. Karena 99% kebanyakan para Pria diluar sana dikendalikan emosinya oleh wanita. Jika pria dapat melakukan ini dengan benar, maka wanita akan menjadi “lebih pengertian” kepadanya, menjadi lebih “menurut” atau Bahkan malah mengejar-ngejar.
  3. Sebagai analogi Jika pria belum memiliki mobil BMW terbaru, maka anda akan mempunyai hasrat untuk ingin tahu bagaimana rasanya mengendarai mobil istimewa itu dan apa saja kemampuannya. Tetapi jika mobil itu sudah menjadi milik pria dan sudah tahu semua kemampuannya, maka mobil itu akan menjadi hal yang biasa.Sama halnya dengan Wanita, mereka dapat merasakan “hasrat” untuk si pria.
  4. Jadi kesimpulannya si pria harus bisa “terbiasa “ dengan berdaptasi terhadap wanita.Mampu menciptakan emosi yang berbeda-beda dan turun-naik juga mampu menghindari emosi yang statik. Teruslah kendalikan emsoi wanita dengan memimpin arah pembicaraan dan perasaan yang ingin pria berikan kepada wanita tersebut. Sebagai pria untuk menimbulkan hasrat terhadap wanita maka jadilah sesuatu yang selalu unik dan tak terduga untuk membuat bagian otak si wanita berfokus dan selalu memikirkan si pria.

3. Jadilah pria yang tak terduga

Lakukanlah hal-hal yang tidak terduga, seperti:

  • Memuji lalu agak sedikit mengejek, contoh: “Wah senyum kamu bagus deh tapi agak sedikit horor”, “Kamu pinter banget sih. tau ga 1+1 brapa?”, “kamu cantik banget deh, tapi sayang bukan tipe gue…”
  • Pria mengatakan “suka” sama si wanita, tapi 3 menit kemudian bicarakan bahwa juga suka dengan wanita lain, dan 5 menit kemudian bilang bahwa masih ingin jadi jomblo 5 tahun lagi dan tidak suka siapa-siapa.
  • Berikan kejutan. Jika si wanita suka bunga, bilang bahwa anda tidak akan pernah kasih dia bunga. dan 2 hari kemudian, berilah dia bunga.
  • Jika si wanita mengeluh soal ketidakjelasan kita sebagai pria, maka senyumlah dan katakan “itulah sifat pria idaman, kamu makin cinta kan?” dan jangan peduli apapun yang wanita tersebut katakan, “keep it cool” saja. Ada satu pengecualian Kalau soal waktu atau janjian, seorang pria selalu tahu pasti, datang tepat waktu dan tidak ngaret
  • Hindari hal-hal yang terlalu aneh atau canggung. Terlalu tidak terduga juga dapat membuat wanita menjadi jengkel. Maka jadilah kreatif dalam menjadi Pria yang tidak terduga tanpa menjadi aneh.

4. Jadilah tantangan buat wanita

Semua wanita suka tantangan.Jika anda menjadi tantangan, tak peduli suka atau tidak, wanita akan terus memikirkan dan tertarik. Contoh realnya coba lirik kembali pemain karakter sebagai Rangga dalam film.”Ada Apa Dengan Cinta”.

5. Pria memberikan sedikit dan membuat wanita ketagihan

Caranya yaitu:

  • Ceritakan hal seru yang mengendalikan emosi wanita dan potong cerita itu pada bagian yang penting lalu buat cerita itu bersambung.
  • Berikan apa yang wanita mau sesekali saja
  • Jangan terlalu sering bertemu, menelpon atau sms, agar si wanita merasakan rasakangen yang berlebihan.
  • Jadilah seperti “binatang langka” yang banyak dicari-cari orang.
  • Gunakan kreatifitas untuk menjadi pria unik dan misterius,tidak terlihat pemuja dan pengejar wanita

Baca juga artikel cinta lainnya :

You may also like