Me time nonton bioskop adalah aktivitas yang seru. Buat Anda yang masih menganggap nonton bioskop bareng pacar adalah kewajiban buang jauh-jauh opini tersebut. Pasalnya, nonton bioskop sendiri pun oke-oke saja, kok!
Ya, selama ini bioskop dikenal sebagai tempat nge-date yang paling lazim. Terbukti dengan banyaknya pasangan yang penasaran dengan pacaran di bioskop ngapain aja maupun tips pacaran romantis di bioskop. Ini menandakan jika bioskop masih menjadi tempat terbaik untuk kencan.
Tak salah, memang. Namun, sejatinya biokop milik semua kalangan tak hanya orang-orang yang berpacaran saja. Anda bebas mau nonton sendirian di bioskop. So, no worry!
Buat Anda yang masih ragu karena malu atau takut, berikut Cinta Lia hadirkan tips nonton bioskop sendirian biar pengalaman hangout Anda tetap seru walau tanpa orang lain. Enjoy!
Orang yang suka nonton bioskop sendiri seringkali dianggap negatif. Padahal, ada banyak manfaat nonton bioskop yang mungkin belum Anda sadari, lho. Salah satunya Anda bebas nonton film manapun yang diinginkan, tak perlu mengalah dengan pilihan teman maupun pasangan.
Mau mencoba nonton bioskop seorang diri? Meski sebenarnya mudah, Cinta Lia paham banyak dari Anda yang masih ragu karena malu dianggap Jones alias Jomblo Ngenes. Biar tak kakuk, penting untuk tahu tips-tips berikut ini.
Tips nonton bioskop sendirian pertama yang harus Anda lakukan adalah dengen menentukan film yang mau ditonton. Ini penting untuk memudahkan Anda nantinya ketika sudah berada di lokasi.
Sudah mantap film apa yang mau ditonton, tentu Anda tak akan bingung ketika memesan tiket nantinya. Tips ini juga meminimalisir munculnya rasa gugup karena Anda baru pertama kali memesan tiket bioskop sendirian.
Mengubah mindset menjadi positif penting buat Anda yang mau mencoba nonton bioskop tanpa orang lain. Sendirian tak selalu buruk, kok! Bahkan, banyak yang sudah mempraktekkannya, lho. Jadi, Anda tidak usah ragu.
Cinta Lia paham beberapa dari Anda yang mungkin merasa cemas dengan segala kemungkinan terburuk yang bisa saja terjadi pada Anda nanti sesampainya di bioskop. Contohnya, salah masuk studio atau Anda salah pesan tiket karena terlalu gugup.
Kunci utama untuk mengusir pemikiran-pemikiran negatif seperti itu adalah dengan menghilangkan rasa cemas Anda. Percayalah, hangout sendirian terutama pergi ke bioskop sendiri tak semenyeramkan itu.
Dengan tetap berpikir positif, tentu pengalaman me time sendirian di bioskop bakal makin seru karena terhindari dari negative thinking yang menggelayut. So, enjoy yourself!
Tips yang satu ini Cinta Lia yakin banyak dari Anda yang sudah paham. Salah satu aturan nonton bioskop adalah dilarang membawa makanan dari luar. Ini artinya, Anda tidak diperkenankan untuk membawa makanan jenis apapun yang dibeli bukan dari bioskop.
Aturan ini berlaku kepada siapa saja, bahkan untuk orang-orang yang akan nonton bioskop sendirian. Jadi, pastikan Anda tidak membeli makanan dari luar untuk dinikmati saat nonton film nanti, ya!
Pastikan juga untuk tidak menyelipkan camilan ringan di dalam tas Anda karena di setiap pintu masuk bioskop biasanya terdapat pemeriksaan tas.
Untuk mencegah kejadian-kejadian yang pada akhirnya malah akan mempermalukan diri sendiri, tips ini wajib untuk Anda ikuti dan taati.
Nonton film adalah aktivitas yang dilakukan ketika bosan bagi kebanyakan orang. Ada film yang sudah lama Anda nantikan dan akhirnya tayang di bioskop kesayangan? Tak perlu ragu untuk menontonnya sendirian jika teman maupun pasangan Anda berhalangan.
Orang yang pertama kali nonton bioskop seorang diri mungkin akan bingung nantinya. Tenang, hal seperti ini wajar, kok! Intinya, pastikan Anda tidak malu bertanya ke petugas keamanan maupun petugas tiket bioskop.
Jika ada hal-hal yang masih membingungkan seperti bagaimana cara pesan tiket bioskop maupun cara memilih kursi bioskop paling nyaman, cukup tanyakan saja pada petugas loket nantinya. Mudah, bukan?
Tak perlu khawatir dengan respon mereka, petugas bioskop pastinya memiliki SOP untuk membuat pelanggan merasa nyaman dan terbantu.
Me time sendirian khususnyan nonton bioskop terbilang cukup krusial terutama soal kursi yang Anda akan tempati. Tentu kita tidak bisa menebak seperti apa suasana dan kondisi studio nantinya, apakah penuh atau cukup lenggang sehingga leluasa bagi kita untuk menentukan mau duduk dimana.
Satu tips untuk Anda yang mau nonton bioskop sendiri, pilihlah kursi yang berada di tepi. Tujuannya agar lebih mudah bagi Anda untuk menemukan kursi tersebut nantinya. Anda pun tak perlu repot-repot melewati orang lain jika nanti telat masuk studio.
Kursi nonton bioskop paling nyaman biasanya ada di baris B dan C, silakan pilih salah satu diantara kedua baris tersebut untuk pengalaman nonton yang minim distraksi. Mudah, bukan?
Juga, jika tidak ingin ada orang lain yang menduduki kursi di sebelah Anda, ada trik menarik yang bisa dicoba. Pilihlah kursi yang letaknya nomor 2 dari tepi. Biasanya, orang-orang akan menghindari posisi kursi yang posisinya benar-benar di pinggir sehingga besar kemungkinan kursi tersebut kosong nantinya.
Terlalu cepat sampai di bioskop sedangkan film yang rencananya akan Anda tahun tayang satu jam lagi atau lebih? Tak perlu cemas, Anda bisa melakukan aktivitas lain untuk menghilangkan rasa bosan sembari menunggu film diputar, kok!
Gedung bioskop biasanya terletak di area pusat perbelanjaan. Manfaatkan waktu kosong ini untuk mengitari pusat perbelanjaan tersebut untuk menghabiskan waktu.
Anda bisa mampir sejenak untuk membeli kopi atau es krim, atau sekadar jalan-jalan di toko buku. Ini adalah salah satu tips me time anti boring yang bisa Anda ikuti.
Karena nonton film bioskop memerlukans setidaknya 2 hingga 2,5 jam, jangan lupa untuk pergi ke toilet terlebih dahulu agar pengalaman menikmati film nantinya tidak terganggu.
Bagaimana? tips nonton bioskop sendirian mudah untuk diikuti, bukan?
Selain menawan dari segi fisik, seorang pria dapat jatuh cinta kepada seorang wanita dan yakin…
Bakat dan jiwa pemimpin tidak terdapat di dalam diri semua orang. Hanya beberapa orang saja…
Anak kecil dikenal dengan tingkah yang lucu dan perilakunya yang menyenangkan. Sebagian orang merasa mendapatkan…
Sebagian orang menemukan kenyamanan bila bertemu dengan banyak orang, khususnya saat tiba waktunya kumpul dengan…
Kepo kini menjadi istilah populer yang digunakan hampir oleh semua orang ketika menyatakan keingintahuan dan…
Bicara soal foto, setiap orang mungkin memiliki preferensinya masing-masing soal pose. Ada yang suka berswafoto,…