Pacaran

12 Penyebab Pacar Cuek Sama Kita dan Tidak Peduli

Memiliki pacar sesuai dengan yang kita inginkan adalah impian setiap manusia di muka bumi ini. Saat bersama dia, kita serasa ada dunia yang hanya untuk kamu dan pacarmu saja. Seiring dengan waktu kamu merasa ada yang berbeda dengan tingkahnya. Contohnya saja pacarmu lebih banyak cuek padamu. Saat kamu menceritakan hal-hal yang menarik, pacarmu lebih banyak terdiam ketimbang mendegarkan ceritamu. Apa yang terjadi padanya? Kenapa pacarmu menjadi cuek padamu? Berikut 12 penyebab pacar cuek dan tidak peduli pada kamu.

     1. Sudah tidak tertarik padamu

Ini bisa jadi alasan utama kenapa kamu di cuekin. Karena sudah tidak tertarik padamu, dia mulai mengabaikan keberadaanmu. Bahkan mungkin dia bakal malas kalau bertemu denganmu. Jika seperti ini cobalah kamu obrolkan baik-baik dengan pacarmu dan cari solusinya.

     2. Dia memang sifatnya cuek

Buat yang baru berpacaran dan masih ingin mengenal satu sama lain pasti belum tahu betu dengan sifat asli masing-masing. Nah, jika sudah berpacaran cukup lama dan ternyata dia masih tetap cuekin kamu, bisa jadi sifat dia memang seperti itu. Tapi janganlah marah dulu, karena bisa saja dia punya ciri-ciri pria cuek tapi sayang padamu. Oleh karena itu cobalah kamu mengenal pacarmu lebih dalam lagi. Dengan semakin lama kamu mengenalnya, semakin mengertilah kamu dengannya sehingga kamu sudah terbiasa dengan sifat cueknya.

     3.  Punya dunia sendiri

Setiap manusia memiliki kesenangan dalam kesehariannya. Kesenangan di sini adalah berbentuk hobi. Nah, orang yang sudah larut di dalam hobinya cenderung tidak akan peduli dengan keadaan sekitarnya. Sebaiknya kamu obrolkan dengannya mengenai hobinya tersebut. Siapa tahu kalau hobimu sama, yakin deh kamu ga akan dicuekin lagi sama pacarmu.

     4. Punya Gebetan Lain

Penyebab lainnya kamu dicuekin pacarmu adalah dia punya gebetan lain. Sudah menjadi hal yang biasa ketika pacarmu sudah tidak tertarik lagi padamu seperti poin pertama, dia akan mencari tambatan hati lainnya.  Akan tetapi, sebelum menuduhnya selingkuh, kamu harus selidiki terlebih dahulu. Cari tanda-tanda orang selingkuh dan juga data dan fakta yang akurat apakah dia benar-benar punya gebetan baru atau tidak. Jangan sampai malah menjadi fitnah.

     5.  Jaga Jarak

Apa maksudnya jaga jarak? Bisa jadi pacarmu ingin putus denganmu tapi secara pelahan-lahan, Tindakan yang biasanya dilakukan adalah menjaga jarak denganmu. Oleh sebab itu, cara tersebut menjadi salah satu penyebab pacar cuek dan tidak peduli pada kamu. Lebih baik kamu dan pacarmu mendiskusikan permasalahan ini dan ambil jalan tengahnya.

     6. Sifatnya Pemalu

Alasan berikutnya karena pacarmu adalah tipe pemalu atau pendiam. Mungkin saja sebenarnya dia ingin memberi perhatian padamu, mengagumimu, atau ingin memberikan pujian. Akan tetapi karena sifatnya yang pemalu, dia jadi bingung bagaimana cara mengungkapkannya. Di sisi lainnya, sifat malu pacarmu justru diartikan cuek oleh kamu. Oleh sebab itu terjadilah kesalahpahaman di antara kalian. Kalau seperti ini, kamu harus menemukan cara membuat pria pendiam jatuh cinta pada kita. Dengan begitu, kamu tidak risau lagi bagaimana menghadapi pacar yang pemalu atau pendiam.

     7. Sedang Mengetes Dirimu

Ini adalah salah satu bentuk “ujian” yang diberikan pacarmu. Dia berpura-pura cuek padamu hanya untuk mengetes kesetiaanmu. Jika kamu merasa nyaman-nyaman saja dengan pacarmu yang bersifat cuek, bisa jadi kamu memang pilihan tepat buat pacarmu.

     8. Cemburu

Pada saat kalian berpacaran, ternyata kamu punya teman lawan jenis yang cukup akrab. Apalagi dia itu bukan saudaramu. Tentu saja hal tersebut bisa membuat cemburu pada pacarmu. Oleh sebab itu tidak mengherankan setelah kejadian itu kamu sering dicuekin pacarmu.

     9. Sedang Ada masalah yang dihadapi

Jika dia terlihat diam saja dan tidak menggubris panggilanmu, bisa jadi dia sedang ada masalah. Setiap orang punya cara masing-masing jika dihadapkan pada suatu masalah. Oleh sebab itu, kamu coba bicarakan dengannya mengenai masalah pacarmu tersebut. Siapa tahu kamu dapat menolongnya.

     10. Mungkin Pacarmu sedang PMS

Nah, buat pacarmu yang seorang perempuan, pasti akan mengalami yang namanya menstruasi. Saat menstruasi, tingkat emosi wanita cenderung labil. Hal itu disebabkan adanya fluktuasi hormon pada saat menstruasi dan pada saat sedang menstruasi. Oleh sebab itu kamu harus sabar dan cobalah untuk menghibur dia agar moodnya bisa baik kembali. 

     11. Pacarmu tersinggung

Pada saat kamu sedang mengobrol dengannnya, kamu secara tidak segaja mengatakan sesuatu yang menyinggung perasaannya. Bisa jadi hal tersebut membuat kamu dicuekin olehnya. Mungkin buat kamu hanya bercanda, namun tidak semua orang dapat menerima candaan seseorang. Apalagi, candaan tersebut sifatnya sensitif. Segeralah kamu meminta maaf padanya.

     12. Mungkin pacarmu sedang sibuk

Banyaknya pekerjaan dan tugas membuat pacarmu menjadi cuek padamu. Tidak bisa dipungkiri, tekanan dari atsasan maupun tugas yang menumpuk membuat seseorang cenderung akan fokus pada hal tersebut. Sebaikmya kamu cobalah untuk mengerti atau kalau memungkinkan boleh saja kamu ikut membantunya agar pekerjaannya menjadi lebih ringan,

Itulah 12 penyebab pacar cuek dan tidak peduli pada kamu. Jika kamu sudah tahu penyebab kamu dicuekin pacarmu, saatnya kamu mencari cara mengatasi sifat cuek pacarmu. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu semua.

Recent Posts

7 Zodiak yang Memiliki Jiwa Keibuan Lebih Menonjol dari Zodiak Lain

Selain menawan dari segi fisik, seorang pria dapat jatuh cinta kepada seorang wanita dan yakin…

1 year ago

9 Zodiak yang Cocok Jadi Pemimpin Tegas, Adil dan Bijaksana

Bakat dan jiwa pemimpin tidak terdapat di dalam diri semua orang. Hanya beberapa orang saja…

1 year ago

Merasa Tidak Nyaman, Ini 7 Zodiak yang Tidak Menyukai Anak Kecil

Anak kecil dikenal dengan tingkah yang lucu dan perilakunya yang menyenangkan. Sebagian orang merasa mendapatkan…

1 year ago

Para Introvert, Intip 7 Tips Agar Tidak Canggung Saat Kumpul dengan Keluarga Besar Ini!

Sebagian orang menemukan kenyamanan bila bertemu dengan banyak orang, khususnya saat tiba waktunya kumpul dengan…

1 year ago

8 Zodiak Paling Kepo, Tukang Ikut Campur Hingga yang Tulus Peduli

Kepo kini menjadi istilah populer yang digunakan hampir oleh semua orang ketika menyatakan keingintahuan dan…

1 year ago

11 Karakter Orang yang Suka Foto dari Belakang, Tertutup dan Intuitif

Bicara soal foto, setiap orang mungkin memiliki preferensinya masing-masing soal pose. Ada yang suka berswafoto,…

1 year ago