Categories: PDKT

15 Cara Mengetahui Pria Jatuh Cinta pada Wanita

Sebagai wanita, jika sedang menaruh hati kepada seorang pria tentunya kita akan berharap cemas menunggu tanda apakah benar dia memang menyukai kita. Pria biasanya akan lebih bebas menunjukkan perasaannya daripada wanita. Hal ini terkait dengan paham yang berlaku umum bahwa pria lebih punya kebebasan dalam bertindak, sementara wanita harus lebih menahan diri.

Tanda Pria Jatuh Cinta

Walaupun begitu, tetap ada beberapa hal yang bisa dilihat dari diri seorang pria yang menunjukkan bahwa dia sedang menaruh hati kepada kita. Karena kita tidak bisa mengungkapkan perasaan kepadanya lebih dulu, maka kita dapat menebak sikapnya melalui beberapa tanda berikut yang merupakan cara mengetahui pria jatuh cinta :

1. Kontak mata

Pria yang sedang menyukai seorang wanita akan selalu berusaha memandang pujaan hatinya. Dia akan berusaha selalu melakukan kontak mata dan membuat kita memandangnya juga. Ciri – ciri pria tertarik pada wanita yaitu jika kontak mata terjalin, dia tidak akan mengalihkan pandangan, namun akan terus menatap dengan lekat.

2. Sering mengirim sms

Kita akan sering menerima sms atau komentar darinya di media sosial. Pria ini sedang berusaha membuat kita menaruh perhatian juga kepadanya dengan mendekatkan diri melalui sms dan media sosial kita. Dia sedang berusaha mencari cara menjadi pria idaman wanita dengan sering mengirim pesan untuk menunjukkan dirinya peduli.

3. Sering menelepon

Selain sms, dia juga akan sering menelpon. Jika sebelumnya sangat mengirit pulsa, untuk wanita yang dia sukai tidak akan ada kata irit. Selain karena dia selalu ingin mendengar suara pujaan hatinya, dia juga tidak ingin wanita incarannya lupa pada keberadaannya. Sering menelepon bisa juga karena dia sedang ingin tahu apakah kita sudah punya tambatan hati. Bisa jadi itu adalah ciri – ciri pria cemburu tapi gengsi.

4. Memberikan perhatian

Kita bisa melihat apakah seorang pria menaruh hati kepada kita atau tidak dengan mengamati tingkah lakunya. Apabila dia sering memberi perhatian kepada kita, misalnya dengan bertanya kegiatan kita sehari – hari, ingin tahu apa saja kesukaan dan hobi kita, bahkan bersedia menemani kemanapun. Itu artinya dia sedang jatuh cinta. Memberikan perhatian juga bisa menjadi cara membuat pacar nyaman dengan kita.

5. Memberi hadiah

Sebagian pria tahu cara menjadi pacar yang baik dan romantis. Jika dia tiba – tiba sering memberi hadiah kepada kita, itu berarti dia sadang berusaha meluluhkan hati kita dengan hadiah. Terlebih jika hadiah tersebut adalah sesuatu barang yang sedang kita inginkan atau kita sukai, maka itu adalah cara hubungan menjadi romantis.

6. Mengajak kencan

Pria selalu berusaha mengajak kencan wanita yang disukainya sebagai cara untuk melakukan pendekatan kepada si wanita. Lewat kencan itu dia akan berusaha memikat hati wanita dengan berbagai cara, misalnya memilihkan restoran yang romantis, menonton film, melakukan berbagai hal bersama. Itulah tips cara agar cinta tidak bertepuk sebelah tangan bagi pria.

7. Mencoba untuk selalu berdekatan

Dimanapun kita berada, dia akan selalu ingin berada dekat dengan kita. Misalnya jika berada di satu ruangan yang sama, pria akan berusaha duduk dekat dengan kita, terlibat dalam pembicaraan, dan melakukan apapun untuk menarik perhatian kita. Kalau sudah menjadi pacar, mungkin dia akan berusaha mencari cara menyenangkan pacar dengan baik.

8. Mengajak bicara

Dalam kesempatan apapun, pria akan selalu berusaha mengajak wanita yang disukainya mengobrol tentang berbagai hal. Selain sebagai upaya pendekatan, mengobrol juga akan memberi tahunya tentang pribadi si wanita. Apakah mereka akan cocok dengan obrolan atau justru sulit menemukan kesamaan. Wanita yang pandai mengobrol dan banyak pengetahuan dapat menjadi cara membuat pria nyaman.

9. Berusaha membuat wanita tertawa

Pria seringkali berusaha menarik perhatian wanita dengan humor. Jika seorang pria menyukai wanita, dia akan banyak melontarkan lelucon untuk menyenangkan wanita tersebut dan cara untuk menarik perhatian si wanita. Cobalah amati apakah pria yang dekat dengan kita sering melakukan hal tersebut? Kalau iya, berarti dia adalah calon pacar yang baik, karena humor adalah salah satu cara membuat pacar makin sayang.

10. Cara bicara yang berbeda

Perhatikan gaya bicaranya ketika sedang bersama orang lain dan ketika bersama kita. Pria yang sedang menyukai wanita biasanya berusaha bicara dengan lebih lembut dibandingkan ketika bicara dengan orang lain, misalnya kawan dekatnya. Jika tampak perubahan itu, berarti dia memang menaruh hati kepada kita.

11. Mulai bersikap protektif

Dia mulai menampakkan sikap protektif atau melindungi kepada kita. Bentuk sikap melindunginya bisa macam – macam, namun yang pasti kita akan merasakan bila dia melindungi kita. Namun hati – hatilah amati seberapa jauh dia bersikap protektif, karena jika dia menjadi pacar protektif yang keterlaluan tentu kita tidak ingin mengalaminya.

12. Tahu semua jadwal kegiatan

Dia tahu semua jadwal kegiatan kita. Hal ini belum tentu berarti dia adalah seorang stalker, bisa jadi dia hanya menunjukkan perhatiannya kepada diri kita. Terkadang hal ini menjadi ciri  – ciri pria cuek tapi sayang kepada kita. Dia peduli terhadap kegiatan kita walaupun tidak ditunjukkan secara terang – terangan.

13. Mengikuti minat dan hobi

Pria yang tiba – tiba senang mengikuti minat dan hobi kita bisa jadi sedang melakukannya untuk mendekati kita. Dia ingin agar kita melihat sifat baiknya, bahwa dia bersedia mencoba hal – hal yang kita senangi dengan ikhlas. Barangkali tingkah lakunya ini bisa menjadi ciri – ciri pria setia dan bertanggungjawab serta bisa berkomitmen.

14. Terkadang tampak salah tingkah

Pria pemalu bisa tampak salah tingkah dan gugup di depan wanita yang dipujanya. Dia biasanya kesulitan mencari cara mengungkapkan rasa sayang terhadap pasangan. Jika bertemu pria yang bersikap seperti ini, bisa saja dia sedang salah tingkah karena jatuh cinta kepada kita.

15. Senang memberi kata – kata manis

Kata – kata manis kadang terdengar seperti rayuan gombal, namun jika dilakukan tidak berlebihan justru akan menjadi cara seorang pria menarik perhatian wanita yang diincarnya. Kalau kita kebetulan sering menerima kata – kata manis dari seorang pria, mungkin itu adalah caranya mengungkapkan rasa cinta kepada kita.

Nah, itulah beberapa ciri pria yang jatuh cinta kepada wanita yang bisa menjadi pedoman kita untuk mengamatinya apakah benar dia jatuh cinta kepada kita. Tentunya hal itu akan sangat menyenangkan dan menjadi cara mendapatkan pacar idaman  jika benar dia suka kepada kita, terlebih jika kita juga menyukainya. Namun berhati – hatilah terhadap ciri – ciri pria PHP yang mungkin saja terjadi.

Recent Posts

7 Zodiak yang Memiliki Jiwa Keibuan Lebih Menonjol dari Zodiak Lain

Selain menawan dari segi fisik, seorang pria dapat jatuh cinta kepada seorang wanita dan yakin…

1 year ago

9 Zodiak yang Cocok Jadi Pemimpin Tegas, Adil dan Bijaksana

Bakat dan jiwa pemimpin tidak terdapat di dalam diri semua orang. Hanya beberapa orang saja…

1 year ago

Merasa Tidak Nyaman, Ini 7 Zodiak yang Tidak Menyukai Anak Kecil

Anak kecil dikenal dengan tingkah yang lucu dan perilakunya yang menyenangkan. Sebagian orang merasa mendapatkan…

1 year ago

Para Introvert, Intip 7 Tips Agar Tidak Canggung Saat Kumpul dengan Keluarga Besar Ini!

Sebagian orang menemukan kenyamanan bila bertemu dengan banyak orang, khususnya saat tiba waktunya kumpul dengan…

1 year ago

8 Zodiak Paling Kepo, Tukang Ikut Campur Hingga yang Tulus Peduli

Kepo kini menjadi istilah populer yang digunakan hampir oleh semua orang ketika menyatakan keingintahuan dan…

1 year ago

11 Karakter Orang yang Suka Foto dari Belakang, Tertutup dan Intuitif

Bicara soal foto, setiap orang mungkin memiliki preferensinya masing-masing soal pose. Ada yang suka berswafoto,…

1 year ago