Tips Kehidupan

5 Alasan Logis Pindah Kerja yang Bisa Kamu Gunakan Saat Interview

Bekerja hal yang paling penting bagi semua orang guna menyambung hidup. Hanya saja ada orang yang bekerja dengan orang lain/perusahaan dan ada juga yang bekerja dengan berusaha sendiri secara mandiri (Berwirausaha). Bagi yang bekerja pada perusahaan atau bekerja dengan orang lain, haruslah siap dengan segala tekanan yang ada dari atasan. Tidak ingin bekerja di bawah tekanan inilah yang jadi alasan seseorang menjadi wirausaha.

Meski bekerja sebaik dan semaksimal mungkin, pasti ada saja pekerjaan yang dirasa kurang sempurna hingga membuat kita tak nyaman saat mendapat teguran. Bekerja dengan karyawan/staf lainnya juga jadi faktor yang membuat kita tak nyaman lagi bekerja jika terjadi perselisihan. Atau suasana ditempat kerja yang tidak fair bagi kita sehingga kita jadi ingin pindah kerja saja rasanya.

Tentunya masih banyak penyebab lainnya yang membuat kita sebagai seorang pekerja ingin pindah kerja ke tempat yang baru, mulai dari alasan pribadi hingga keinginan untuk mengembangkan diri. Saat ada kesempatan untuk pindah kerja ke tempat lain, kira-kira apa ya alasan yang bagus digunakan saat interview? Jangan bingung, ini ada beberapa alasan logis pindah kerja yang bisa kamu gunakan.

1. Ingin Bekerja Sebagai Karyawan Tetap

Saat ada posisi lowongan kerja untuk posisi pegawai tetap di perusahaan yang lebih besar, pastinya kamu akan tergiur, bukan? Sementara status kepegawaian kamu saat ini hanyalah pegawai tidak tetap. Siapa sih yang ingin melewatkan kesempatan ini?

Saat interview, kamu tidak perlu mencari alasan lain untuk menjawab pertanyaan tentang alasan kamu pindah kerja. Keinginanmu untuk ingin jadi pegawai tetap adalah satu alasan yang logis, bukan?

2. Ingin Bekerja yang Sesuai dengan Bidang Pendidikan dan Keahlian

Banyak orang yang bekerja tidak pada jalurnya alias bekerja dibidang yang tidak sesuai dengan latar belakang pendidikannya. Seperti lulusan akademi kesehatan yang pada akhirnya bekerja di toko-toko yang sangat jauh dari bidang yang dikuasai lantaran sulitnya mendapat pekerjaan sesuai.

Namun saat ada buka lowongan kerja dibidang keahlianmu, pastilah kamu ikut mencari peruntungan disana. Alasan logis pindah kerja yang tepat untuk kamu gunakan saat wawancara nantinya yaitu, ingin bekerja sesuai dengan bidang dan keahlianmu.

3. Ingin Mencoba Tantangan dan Pengalaman Baru

Saat wawancara, alasan logis pindah kerja yang tepat jika ditanyai adalah dengan memberikan jawaban bahwa kamu ingin mencoba tantangan baru dan pengalaman kerja baru untuk menambah pengalaman kerja kamu diberbagai banyak bidang jika pekerjaan yang kamu lamar tidak sejalur dengan keahlianmu.

Pastinya pekerjaan yang kamu lamar lebih baik atau setidaknya setara dengan pekerjaan sebelumnya. Alasan ini akan membuat kamu tampak sebagai calon karyawan yang rajin, bersemangat dan suka mempelajari hal-hal baru. Dengan begitu, besar kemungkinan kamu akan lolos wawancara ini.

4. Gaji yang Kecil dan Tidak Sesuai dengan Jam Kerja

Ada perusahaan atau tempat bekerja yang memberikan gaji kecil namun tidak sesuai dengan jam kerja yang diberikan. Hal ini mungkin saja tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan dan biaya sehari-hari bagi kamu yang tidak hanya menghidupi diri sendiri.

Mencoba melamar pekerjaan baru dengan gaji yang lumayan atau sesuai dengan UMR adalah hal yang tepat dilakukan. Saat wawancara, alasan logis pindah kerja yang bisa kamu utarakan adalah masalah gaji yang tidak sesuai ini. Gaji yang sesuai dengan jam kerja adalah hak setiap orang yang bekerja, karena memang tujuan utama bekerja adalah untuk menghasilkan uang. Ngomong-ngomong soal gaji, ini lho profesi yang biasanya uangnya banyak.

5. Pindah Kerja Karena Ikut Suami Pindah

Bagi wanita yang menikah, hal logis yang menjadi alasan pindah kerja adalah karena harus ikut suami. Tidak semua perusahaan memiliki kantor cabang dibanyak kota sehingga kecil kemungkinan bagi karyawannya untuk pindah ke cabang lain.

Jika masih ingin tetap berkarir, mau tak mau harus mencari pekerjaan baru. Dan pastinya ikut suami dan bisa membesarkan anak-anak bersama jauh lebih penting dibanding bertahan di tempat bekerja yang lama namun berjauhan dengan suami. Bagi kamu yang bertahan LDR setelah berumah tangga, harus waspada dengan ciri-ciri suami selingkuh di tempat kerja atau ciri-ciri istri selingkuh di tempat kerja.

Ituah 5 alasan logis pindah kerja yang bisa kamu gunakan saat interview jika alasan kamu pindah kerja yang sebenarnya dirasa kurang bagus. Seperti tempat kerja yang cukup jauh yang menjadi penyebab malas kerja atau karena masalah pribadi lainnya. Agar ke depannya masalah pribadi tidak mempengaruhi kinerjamu di tempat kerja, simak nih cara menghadapi masalah hidup dengan baik. Jangan lupa pula untuk persiapkan alasan memilih pekerjaan yang dilamar ya.

Recent Posts

7 Zodiak yang Memiliki Jiwa Keibuan Lebih Menonjol dari Zodiak Lain

Selain menawan dari segi fisik, seorang pria dapat jatuh cinta kepada seorang wanita dan yakin…

7 months ago

9 Zodiak yang Cocok Jadi Pemimpin Tegas, Adil dan Bijaksana

Bakat dan jiwa pemimpin tidak terdapat di dalam diri semua orang. Hanya beberapa orang saja…

7 months ago

Merasa Tidak Nyaman, Ini 7 Zodiak yang Tidak Menyukai Anak Kecil

Anak kecil dikenal dengan tingkah yang lucu dan perilakunya yang menyenangkan. Sebagian orang merasa mendapatkan…

7 months ago

Para Introvert, Intip 7 Tips Agar Tidak Canggung Saat Kumpul dengan Keluarga Besar Ini!

Sebagian orang menemukan kenyamanan bila bertemu dengan banyak orang, khususnya saat tiba waktunya kumpul dengan…

7 months ago

8 Zodiak Paling Kepo, Tukang Ikut Campur Hingga yang Tulus Peduli

Kepo kini menjadi istilah populer yang digunakan hampir oleh semua orang ketika menyatakan keingintahuan dan…

7 months ago

11 Karakter Orang yang Suka Foto dari Belakang, Tertutup dan Intuitif

Bicara soal foto, setiap orang mungkin memiliki preferensinya masing-masing soal pose. Ada yang suka berswafoto,…

8 months ago