Gaya Hidup

Inilah 10 Penyebab Malas Kerja dan Beraktivitas

Malas dalam melakukan pekerjaan sehari-hari bisa dirasakan setiap orang. Rasa malas tersebut datang bukan tanpa alasan. Begitu banyak faktor yang menyebabkan seseorang menjadi malas untuk berkerja. Rasa malas bisa datang kapan saja dan membuat banyak pekerjaan menjadi terbengkalai dan menumpuk. Dan tidak mungkin juga kita mengikuti rasa malas tersebut dan ikut bermalas-malasan. Hal yang perlu dilakukan untuk mengatasi rasa malas dalam bekerja itu adalah menjauhi faktor penyebabnya dan mengetahui cara menghilangkan rasa malas bekerja. Faktor penyebab rasa malas tersebut terdiri dari :

  1. Pekerjaan yang menumpuk.

Pekerjaan yang tidak habis-habisnya dan sering tidak menyelesaikannya dengan tuntas dan segera akan membuat pekerjaan kian lama kian menumpuk. Kalau sudah begini terkadang melihat pekerjaan yang sedemikian banyaknya yang harus diselesaikan membuat rasa malas itu datang dengan sendirinya. Pekerjaan yang menumpuk juga diakibatkan karena sering menunda-nunda pekerjaan. Simak juga tips mengatasi rasa malas yang berlebihan.

  1. Mengantuk.

Ya, mengantuk akan membuat kita menjadi malas untuk menyelesaikan pekerjaan yang sedang menanti. Rasa kantuk juga membuat kita menjadi memilih untuk bermalas-malasan dalam bekerja dan membuat konsentrasi bekerja menjadi buyar. Selain itu mengantuk juga mengganggu kinerja kita dalam bekerja. Untuk itu hindari penyebab ngantuk di siang hari dan ketahui juga cara menghilangkan rasa malas dan ngantuk saat bekerja.

  1. Kekenyangan saat sarapan atau makan siang.

Hal lain yang menjadi penyebab rasa malas untuk melanjutkan pekerjaan adalah rasa kenyang yang berlebihan saat sarapan atau makan siang. Kekenyangan akan membuat kita mengantuk setelahnya yang berakibat kita menjadi malas untuk memulai pekerjaan lagi karena mata menjadi berat dan tubuh menjadi lemas. Oleh karena itu makanlah secukupnya dengan porsi sedang agar rasa kantuk dan malas tidak menyerang diwaktu siang.

  1. Pekerjaan yang cukup rumit.

Tidak semua pekerjaan mudah dilakukan. Ada pekerjaan yang cukup rumit untuk di selesaikan sehingga kita harus mengerahkan semua kemampuan untuk menyelesaikannya. Kerumitan inilah yang memicu diri kita sedikit malas untuk menyelesaikannya dan selalu mencoba untuk menunda-nunda dalam pengerjaannya.

  1. Stres.

Hal lainnya yang memicu diri kita untuk malas bekerja adalah stres yang tengah melanda. Stres membuat kita malas untuk melakukan banyak kegiatan bahkan bekerja yang sudah menjadi tanggung jawab kita. Stres membuat pikiran kita kacau dan hati tidak tenang. Dalam keadaan ini mood kita akan menurun dan selalu ingin bermalas-malasan dalam bekerja hingga masalah yang memicu stres tersebut terselesaikan. Jangan terjebak dengan masalah yang ada karena pasti ada cara menyelesaikan masalah yang rumit tersebut. Ketahui cara menghadapi masalah hidup yang bisa membuat stres.

  1. Lingkungan yang kurang nyaman.

Dalam bekerja kita juga membutuhkan lingkungan yang nyaman agar diri kita juga semangat dalam menyelesaikan pekerjaan. Namun dalam kondisi lingkungan yang kurang nyaman baik itu dari fasilitas atau pun pergaulan yang membuat kita merasa risih bisa menimbulkan rasa malas bagi diri kita untuk bekerja.

  1. Tidak menyukai pekerjaan tersebut.

Adakalanya terkadang kita bekerja karena membutuhkan uang sehingga kita mencoba mengambil pekerjaan yang sebetulnya tidak kita sukai. Pekerjaan yang tidak sesuai dengan keinginan kita akan menjadi pemicu bagi diri kita untuk malas dalam bekerja. Bisa karena kita kurang memahami pekerjaan tersebut atau karena terpaksa karena tidak ada lagi pekerjaan lain yang sesuai dengan keingingan dan hobi kita. Dalam keadaan ini perbanyaklah bersyukur karena masih banyak orang lain yang membutuhkan pekerjaan seperti yang kita lakoni saat ini.

  1. Gaji yang tidak sebanding dengan jam kerja.

Hal lain yang menjadi penyebab malas bekerja adalah perbedaan yang antara gaji dan jam kerja yang tidak sesuai. Pekerjaan yang banyak sedangkan gaji yang diterima sedikit membuat kita enggan untuk bekerja karena merasa lelah yang dirasakan selama ini tidak sebanding dengan hasil yang diterima. Sehingga kadang membuat seseorang menjadi tidak semangat menekuni pekerjaannya.

  1. Tidak memiliki target untuk sebuah pencapaian.

Seseorang yang bekerja tanpa target dan tidak ada yang ingin dicapainya dalam dunia kerja akan bekerja sewajarnya saja sehingga terkesan seperti bermalas-malasan. Hal itu karena ia tidak ada target yang ingin ia capai dan ia sudah merasa puas dengan apa yang dimilikinya sekarang serta tidak memiliki  keinginan untuk mendapatkan hasil yang lebih dari pekerjaannya sekarang. Ada cara yang dilakukan untuk dapat bekerja keras, pantang menyerah dan ulet yakni dengan membuat sebuah target dalam bekerja.

  1. Tidak ada yang memotivasi.

Kebanyakan orang yang malas bekerja itu tidak memiliki motivasi atau tidak ada orang yang memotivasinya untuk semangat dalam bekerja demi mendapatkan sesuatu yang lebih. Sehingga ia menjadi malas karena ia merasa hidupnya hampa dan kekurangan semangat dalam bekerja. Untuk mengatasi hal ini ketahui cara memotivasi diri sendiri.

Itulah 10 penyebab malas kerja yang perlu diketahui agar kita bisa menjauhkan hal-hal diatas dari kehidupan kita agar kita tidak menjadi orang yang malas dalam bekerja. Bagi seorang atasan sangat penting untuk mengetahui cara memotivasi karyawan agar bisa bekerja dengan baik.

Recent Posts

7 Zodiak yang Memiliki Jiwa Keibuan Lebih Menonjol dari Zodiak Lain

Selain menawan dari segi fisik, seorang pria dapat jatuh cinta kepada seorang wanita dan yakin…

1 year ago

9 Zodiak yang Cocok Jadi Pemimpin Tegas, Adil dan Bijaksana

Bakat dan jiwa pemimpin tidak terdapat di dalam diri semua orang. Hanya beberapa orang saja…

1 year ago

Merasa Tidak Nyaman, Ini 7 Zodiak yang Tidak Menyukai Anak Kecil

Anak kecil dikenal dengan tingkah yang lucu dan perilakunya yang menyenangkan. Sebagian orang merasa mendapatkan…

1 year ago

Para Introvert, Intip 7 Tips Agar Tidak Canggung Saat Kumpul dengan Keluarga Besar Ini!

Sebagian orang menemukan kenyamanan bila bertemu dengan banyak orang, khususnya saat tiba waktunya kumpul dengan…

1 year ago

8 Zodiak Paling Kepo, Tukang Ikut Campur Hingga yang Tulus Peduli

Kepo kini menjadi istilah populer yang digunakan hampir oleh semua orang ketika menyatakan keingintahuan dan…

1 year ago

11 Karakter Orang yang Suka Foto dari Belakang, Tertutup dan Intuitif

Bicara soal foto, setiap orang mungkin memiliki preferensinya masing-masing soal pose. Ada yang suka berswafoto,…

1 year ago