Setiap manusia pasti pernah mengalami mimpi. Baik itu mimpi yang baik maupun yang buruk. Hal tersebut adalah hal yang lumrah terjadi pada setiap individu tanpa terkecuali. Akan tetapi dalam beberapa kasus, ada sebuah mimpi tertentu yang bisa jadi itu adalah sebuah petunjuk atau pertanda buat orang yang mengalami mimpi tersebut.
Salah satu contoh mimpi yang pernah dialami adalah mimpi mandi. Jika kamu sering bermimpi mandi baik itu kamu sendiri ataupun orang lain, maka bisa jadi ada sesuatu yang ingin disampaikan dalam mimpi tersebut. Kira-kira apa yang ingin disampaikan ? Berikut adalah 10 arti mimpi mandi berdasarkan primbon jawa.
1. Mandi diintip orang lain
Arti mimpi diintip orang lain memiliki pertanda dalam waktu dekat.akan ada aib atau rahasia besar kamu yang akan ketahuan. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan cemoohan dari orang lain karena tindakanmu sendiri. Sebaiknya kamu mulai berhati-hati jika mendapatkan mimpi seperti itu.
2. Memandikan bayi
Arti mimpi memandikan bayi merupakan pertanda kalau kamu akan mendapatkan rezeki yang tidak terduga. Bisa jadi rezeki tersebut justru datang dari seseorang tidak kamu duga selama ini. Akan tetapi, datangnya rezeki itu tidak seperti jatuh dari langit. Kamu tetap harus berusaha sebaik mungkin untuk bisa menjemput rezeki tersebut.
3. Mandi di sumur
Arti mimpi kamu sedang mandi di sekitar sumur memiliki pertanda bahwa keinginan atau pun impian kamu akan sulit kamu capai. Meskipun sulit dicapai tapi masih bisa kamu raih dengan syarat kamu tetap berusaha semaksimal mungkin dan tidak kenal putus asa. Oleh sebab itu, kamu harus menggunakan cara agar tetap bekerja keras, ulet, dan pantang menyerah.
4. Mandi di masjid
Arti kamu mandi di kamar mandi sebuah masjid memiliki pertanda bahwa kamu sedang ditegur oleh Tuhan Yang Maha Esa untuk menunaikan ibadah. Ibadah di sini adalah bukan ibadah di rumah, melainkan ibadah di masjid. Artinya, Tuhan ingin kamu lebih banyak beribadah di masjid dibandingkan tempat lain.
5. Mandi di kamar
Arti mimpi kamu mandi di sebuah kamar merupakan pertanda kamu akan diberikan amanah untuk menyimpan sebuah rahasia oleh orang lain. Contohnya, kamu mendapat amanah untuk menjaga rahasia dan menjalankannya sehingga tidak sampai bocor ke orang lain. Sebab jika kamu berhasil menjalakannya, kamu bisa mendapatkan rezeki yang besar. Bisa itu kenaikan jabatan atau kenaikan gaji. Namun, Jika kamu gagal menjalankan amanat tersebut, itu merupakan salah satu ciri-ciri orang gagal. Selain itu, kamu juga akan kehilangan sesuatu. Kehilangan tersebut bisa kepercayaan atasan kepadamu, penurunan jabatan atau gaji, atau bahkan yang terburuk adalah kamu bisa dipecat.
6. Mandi di laut
Arti mimpi kamu mandi di laut merupakan pertanda yang sama dengan kamu mimpi di sumur. Impian yang kamu inginkan selama ini akan mengalami kegagalan jika kamu sering putus asa. Selain itu, banyaknya halangan yang menghadang impianmu semakin membuatmu hilang harapan. Akan tetapi, kamu tetap bisa mewujudkannya jika kamu tetap berusaha semaksimal mungkin dan tidak putus asa. Apabila kamu berhasil melewatinya, maka kesuksesan besar berada dalam genggamanmu. Cara memotivasi diri dan cara menguatkan mental yang lemah sangat penting untuk kamu pelajari.
7. Mandi di kolam
Kolam di dalam mimpi ini adalah bisa saja kolam renang atau bak mandi yang cukup besar. Arti kamu mimpi di dalam kolam merupakan pertanda bahwa kamu akan mendapatkan ketenangan di dalam hidupmu dalam waktu dekat. Ketenangan tersebut dapat membuat pikiranmu jernih dan juga memunculkan inovasi dan ide baru di dalam pikiranmu.
8. Mandi di sungai
Arti mimpi kamu mandi di sungai merupakan pertanda bahwa jalan menuju kesuksesan terbuka lebar tinggal kamu ikuti saja jalan tersebut untuk meraihnya. Akan tetapi, jika kamu tidak mengikuti jalan tersebut, maka kamu akan sulit meraih kesuksesan, bahkan bisa saja gagal.
9. Mandi di rumah orang lain
Arti mimpi kamu mimpi di rumah orang lain merupakan pertanda kamu akan membutuhkan orang lain untuk menyelesaikan masalahmu. Oleh sebab itu, jika ada seseorang yang meminta bantuanmu, jangan sungkan untuk membantunya karena bisa jadi orang tersebut akan membantumu suatu saat nanti.
10. Mandi dengan air kembang
Arti mimpi mandi dengan air kembang merupakan pertanda bahwa suatu saat nanti kamu akan dikenang oleh banyak orang karena suatu jasa. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan sanjungan atau pujian dari orang lain dari perbuatan yang kamu lakukan. Meskipun begitu kamu jangan terlalu berlebihan karena sikapmu juga bisa menjadi bumerang untuk dirimu sendiri. Bersikaplah sewajarnya dan tetap rendah hati.
Itulah 10 arti mimpi mandi menurut primbon jawa. Setelah mengetahui apa saja pertanda dalam mimpi tersebut, kamu bisa lebih waspada dan tahu apa yang harus dilakukan selanjutnya. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu semua.