Liburan bersama pacar tentu menyenangkan rasanya. Anda dan si dia bisa menikmati momen private tanpa diganggu orang lain. Sayangnya, terkadang cukup sulit untuk mendapat izin orang tua agar boleh pergi liburan bareng pacar.
Ya, orang tua yang overprotective cenderung sulit untuk mengizinkan anaknya untuk pergi bersama orang aing. Sikap orang tua yang seperti ini sebenarnya menunjukkan jika ia peduli dengan Anda. Namun, jika berlebihan, wajar jika Anda merasa seperti tak diberi kebebasan.
Sebenarnya mudah, lho membujuk orang tua untuk memperbolehkan Anda travelling bersama pacar. Lewat beberapa trik jitu nan ampuh di bawah ini, dijamin orang tua Anda akan memberikan”lampu hijau” pada rencana seru Anda dan si dia ini. Yuk, simak sama-sama!
1. Katakan dengan siapa Anda akan pergi
Sulit untuk hangout ke tempat yang Anda inginkan menjadikan cara merayu orang tua agar diizinkan pergi sebagai opsi yang bisa Anda coba untuk meluluhkan hati mereka.
Ada beberapa trik yang Cinta Lia rekomendasikan untuk Anda lakukan. Pertama, katakan dengan siapa Anda akan pergi berlibur. Dengan begitu, orang tua Anda tahu siapa orang yang nantinya bersama Anda jika tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Ya, agar cara mendapat izin orang tua agar boleh pergi liburan bareng pacar ini berhasil, pastikan untuk selalu jujur. Katakan jika Anda akan pergi berlibur dengan pacar Anda. Ragu? tips menjadi berani bicara ini siap membantu Anda.
Kabar baik jika orang tua sudah mengenal pacar Anda dengan baik. Kekhatiwaran mereka akan sedikit berkurang karena Anda pergi bersama orang yang mereka kenal.
2. Beritahu dimana destinasi liburan Anda
Beberapa orang tua memiliki kecenderungan terlalu protektif terhadap anaknya. Jika orang tua Anda seperti ini, tak heran jika sulit bagi Anda untuk mendapatkan izin jika ingin keluar rumah.
Persiapan liburan sudah matang. Selanjutnya, Anda butuh izin dari orang tua. Agar mereka mau mengizinkan Anda untuk berlibur bersama si dia, Anda tak perlu alasan berbohong agar bisa keluar rumah. Jujurlah pada mereka.
Beritahu kemana tujuan liburan yang sudah Anda rencanakan. Orang tua yang paham jika destinasi liburan Anda adalah tempat yang aman serta Anda bersama orang yang mereka percayai tentu akan memberikan izin nantinya.
Kejujuran adalah kunci utama jika Anda ingin mendapatkan izin dari orang tua agar bisa pergi berlibur bersama pacar Anda. Jangan sampai dilewatkan, ya!
3. Bersikap baik
Sudah berusaha meminta izin untuk liburan bersama pasangan Anda namun orang tua menolak mentah-mentah keinginan Anda? Well, jangan putus asa dulu.
Pasti ada alasan dibalik orang tua yang tidak setuju dengan rencana liburan Anda. Salah satunya karena kekhawatiran yang mereka miliki, seperti yang sudah Cinta Lia sebutkan sebelumnya.
Pada tahap ini, jangan terlalu memaksa mereka. Anda juga tak perlu bersifat kekanak-kanakkan dengan merengek walaupun kesal. Terlanjur kecewa dengan jawaban orang tua Anda? Tips agar tidak marah pada orang tua bisa Anda coba.
Untuk meluluhkan hati orang tua, jangan tunjukkan sikap yang melawan. Sebaliknya, teruslah bersikap baik kepada mereka. Jika sudah, Anda bisa meminta izin untuk kedua kali. Apakah kali ini orang tua memberikan izin? Silakan Anda coba, ya!
4. Yakinkan jika lokasi liburan Anda dekat
Keamanan menjadi salah satu faktor utama orang tua dalam memberikan izin anaknya keluar dari orang. Terlebih, jika Anda pergi dengan pacaryang notabene merupakan pihak luar.
Untuk itu, coba sedikit turunkan ego Anda dengan mengganti lokasi liburan Anda jika sebelumnya berjarak jauh dari rumah Anda. Mengganti lokasi wisata bukanlah sesuatu yang buruk. Yang terpenting, Anda masih memiliki quality time bersam pasangan nantinya.
Trik ini dilakukan karena jarak rumah dan lokasi liburan kerap kali menjadi pertimbangan orang tua. Semakin dekat jaraknya, maka semakin mudah pula bagi Anda untuk mendapatkan izin.
Dengan begitu, bukan tidak mungkin mereka akan memberikan Anda izin karena lokasi travelling Anda bersama pasangan tidak terlalu jauh dari rumah.
5. Yakinkan jika Anda akan selalu menghubungi mereka
Rasa cemas lumrah dirasakan orang tua saat anaknya meminta izin untuk keluar rumah, pergi liburan bersama teman hingga pacarnya. Tentu mereka tak ingin hal-hal yang tidak diinginkan terjadi pada Anda.
Ciri-ciri orang keras kepala pun mereka tunjukkan, terbukti dengan betapa sulitnya Anda diperbolehkan untuk pergi meskipun doa izin kepada orang tua sudah Anda lakukan. Meski begitu, Anda harus tetap menghormati orang tua, ya!
Berikutnya, trik yang bisa Anda lakukan untuk meyakinkan orang tua Anda adalah dengan memastikan jika Anda bisa mereka hubungan kapanpun saat sedang libur. Kalau perlu, katakan jika Anda akan menghubungi orang tua Anda sesampainya di destinasi liburan.
Dengan begitu, kecemasan orang tua akan berkurang. Anda juga bisa memberitahu kontak pacar Anda agar mereka lebih yakin lagi.
6. Berikan contoh dari pengalaman orang lain
Terlalu dikekang oleh orang tua tentu tak nyaman rasanya. Orang tua punya alasan di balik. Umumnya, orang tua tak ingin anak mereka terjerumus ke dalam pergaulan masa kini yang menyesatkan.
Saat izin orang tua untuk pergi liburan bersama pacar terasa begitu sulit untuk didapatkan, Anda bisa memberikan mereka contoh berdasarkan pengalaman orang lain.
Jadikan orang-orang terdekat Anda sebagai contoh. Beritahu orang tua jika teman Anda sudah pernah pergi berlibur bersama pasangannya dan semua berjalan baik-baik saja. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan.
Dengan begitu, bukan mustahil hati orang tua Anda akan lulu setelahnya.
Masih Tidak Diizinkan? Sabar dan Teruslah Berusaha!
Jika keenam trik di atas belum juga membuat hati orang Anda tergerak untuk memberikan Anda “lampu hijau”, mungkin saat ini bukanlah waktu yang tepat untuk merealisikan rencana liburan seru Anda bersama pacar.
Ya, meski sulit, teruslah bersabar sembari terus berusaha dengan cara mendapat izin orang tua agar boleh pergi liburan bareng pacar untuk membuat mereka yakin. Restu orang tua sangatlah penting agar tidak terjadi hal-hal yang tidak Anda dan mereka inginkan.