Berharap mendapatkan suami dokter mungkin menjadi satu hal yang tidak mudah untuk mewujudkannya bagi sebagian orang. Dokter dipandang sebagai profesi yang bermartabat sehingga untuk pendampingnya pun rata-rata berasal dari golongan yang setara. Profesi dokter juga dianggap akan memiliki masa depan yang cerah melihat tingginya gaya hidup para dokter merupakan salah satu profesi yang biasanya uangnya banyak.
Banyak hal yang harus kamu perhatikan untuk mendapatkan suami seorang dokter, karena untuk menjadi pasangan hidupnya akan banyak rintangan. Jika kamu memutuskan untuk bersuamikan seorang dokter, simak beberapa cara mendapatkan suami dokter berikut ini.
1. Berteman baiklah dengan beberapa orang dari komunitas kedokteran.
Biasanya, para dokter atau calon dokter memiliki komunitas seprofesinya dan biasanya mereka juga lebih sering bergaul dengan komunitasnya sendiri. Bukan karena mereka mengasingkan diri karena merasa level mereka tinggi, tapi semua ini terbentuk dengan sedirinya juga karena pandangan orang-orang yang merasa tidak percaya diri untuk bergaul dengan mereka.
Oleh karena itu, jika kamu memang sangat ingin mendapatkan calon suami seorang dokter maka perbanyaklah berteman dan berhubungan baik dengan salah satu dari mereka. Dengan begitu kamu akan lebih mudah menemukan tipe dokter idealmu.
2. Beranikan diri untuk mengajak kenalan doktermu untuk kencan.
Terdengar agresif memang, namun ini adalah salah satu cara mendapatkan suami dokter yang bisa kamu lakukan. Seorang dokter belum tentu melihat kamu sebagai wanita yang ingin dijadikan pasangannya jika tidak kamu yang mendekatinya. Dan jangan berharap seorang dokter akan menghampirimu begitu saja. Maka dari itu cobalah beranikan diri untuk mendekati dokter yang kamu kenal secara perlahan.
3. Jadilah sepadan dengan mereka.
Seperti yang kita tahu, dokter adalah profesi yang termasuk tinggi sehingga untuk bisa bersanding dengan seorang dokter kamu harus memiliki level yang setara dengan mereka. Memang tidak ada yang melarang seorang wanita biasa bersuami dokter, namun hal itu akan sangat sulit diwujudkan karena banyak faktor yang menuntut seorang dokter harus memiliki pasangan yang sepadan dengannya.
Meski cinta bisa menyatukan wanita biasa dengan dokter, namun pihak keluarga belum tentu merestui hubungan tersebut. Maka dari itu, jika kamu tidak memiliki latar belakang di dunia kesehatan setidaknya kamu harus memiliki karir yang bagus dan memiliki jabatan dalam bidang pekerjaan yang sedang kamu jalani.
4. Mengambil kuliah dibidang kesehatan, terutama masuk fakultas kedokteran.
Jika kamu masih anak sekolahan dan bermimpi untuk punya suami seorang dokter di masa depan. Maka kamu harus giat belajar dan bercita-citalah menjadi dokter. Masuklah fakultas kedokteran dan kesempatan kamu untuk memiliki suami dokter akan terbuka lebar.
Paling tidak kamu bisa masuk kuliah kesehatan seperti kebidanan, keperawatan atau mata kuliah kesehatan lainnya. Meski tidak menjadi dokter setidaknya kamu masih mendapat kesempatan bertemu para dokter dan calon dokter di lingkungan kesehatan.
5. Menjadi wanita yang sukses dalam berbisnis.
Kamu juga bisa menjadi wanita yang sukses dalam berbisnis untuk menggaet seorang pria kedokteran. Kesuksesan dalam berbisnis akan membuat kamu bisa berada di level yang sama dengan mereka dari segi lifestyle, bahkan bisa lebih melampaui mereka.
Terkadang alasan seseorang menjadi wirausaha adalah untuk meningkatkan status sosial mereka dengan meraih kesuksesan, tidak jauh berbeda dengan alasan seseorang menjadi dokter. Maka dari itu jadikan keinginan kamu untuk bersuami dokter sebagai salah satu cara memotivasi diri menuju kesuksesan.
6. Kejarlah pendidikan setinggi mungkin.
Meski kamu tidak bisa menjadi dokter untuk mendapatkan suami seorang dokter, cara mendapatkan suami dokter lainnya adalah dengan mengejar pendidikan setinggi mungkin. Wanita berpendidikan tinggi hingga S2 atau S3 dalam bidang apa pun juga akan memiliki kesempatan besar untuk bersuamikan seorang dokter. Meski bukan berprofesi sama, namun sudah cukup untuk membuat kamu sepadan menjadi istri seorang dokter.
7. Jadilah wanita pintar, baik hati, murah senyum dan luwes.
Rata-rata pria akan mudah tertarik dengan wanita yang memiliki kepintaran, baik hati, ramah, murah senyum dan pandai bergaul, tidak terkecuali dengan seorang dokter pria. Jika kamu memiliki akses untuk berhubungan baik dengan banyak dokter, maka jadilah wanita yang demikian untuk menarik perhatian dokter yang telah kamu targetkan.
Sifat yang seperti ini juga akan memudahkan kamu dalam PDKT dengan seorang dokter karena pendekatan kamu lebih terlihat alami. Sifat wanita yang seperti ini juga merupakan cara agar disenangi orang lain disekitarmu dan juga merupakan ciri-ciri orang baik hati.
Demikianlah 7 cara mendapatkan suami dokter meski tidak mudah dan butuh perjuangan. Perjuangan yang tidak mudah biasanya akan memberikan hasil yang memuaskan sesuai dengan harapanmu. Dan ingatlah saat kamu berada di puncak kesuksesan, selalulah ingat cara menghilangkan sifat angkuh dari dalam diri kamu.