Mencintai seseorang membuat kita ingin selalu berdekatan dengan orang tersebut. Namun terkadang keadaan, memaksa kita untuk menjalin hubungan jarak jauh dengan suami sehingga tidak mungkin selalu bersama untuk menjalin keintiman setiap saat. Hal yang perlu diperhatikan sebelum menjalani hubungan jarak jauh, adalah dengan memperhitungkan terlebih dahulu baik dan buruknya lalu diskusikan dengan pasangan kita. Katakan dengan jelas apa dasar anda melakukan hubungan jarak jauh dan berikan kejelasan akan tujuan apa yang ingin anda raih dalam menjalani hubungan jarak jauh tersebut. Dengan mendiskusikan terlebih dahulu dengan pasangan, akan mampu membentuk kesadaran dan tahu konsekuensi apa yang akan diterima nantinya.
Hingga saat ini ada banyak sekali pernikahan yang tidak berjalan dengan lancar karena menjalin hubungan jarak yang jauh dengan suami. Agar terhindar dari situasi ini, tentu dapat dilakukan dengan cara menjaga keharmonisan dan cara menjaga rumah tangga yang baik yang tengah anda bina.
Berikut ada beberapa Cara Menjaga Hubungan Jarak Jauh Dengan Suami :
1. Komunikasi
Komunikasi yang tidak lancar, dapat menimbulkan konflik yang tak terduga. Walau terkadang hanya dianggap sepele, namun saling memberi kabar merupakan salah satu hal yang disarankan jika anda tidak ingin hubungan dengan suami menjadi terganggu. Komunikasi yang terabaikan memicu timbulnya pikiran serta prasangka- prasangka buruk dan akhirnya menimbulkan rasa curiga. Dalam hal ini kepercayaan yang telah lama dibangun sekalipun dapat dengan mudah hilang seiring dengan berjalannya waktu, terlebih jika anda jarang mengangkat telepon atau bahkan sekedar untuk membalas pesan dari suami dan hal sepele ini pun bisa menjadi penyebab keluarga tidak harmonis.
Pada dasarnya komunikasi berguna tidak hanya untuk mereka yang berada di tempat yang jauh, melainkan juga mereka yang dekat. Terjalinnya komunikasi yang baik merupakan faktor penting dalam menjaga keharmonisan sebuah keluarga agar tetap utuh dan terhindar dari keretakan rumah tangga. Tidak peduli hal kecil ataupun hal yang sepele, anda tetap bisa menjadikannya sebagai topik dalam berkomunikasi. Bagi anda yang tengah mendapat masalah, anda bisa membicarakannya dengan suami lalu cari pemecahannya bersama- sama.
Hal- hal semacam ini dengan sendirinya akan membuat suami anda merasa lebih tenang dan yang pasti hubungan secara emosional akan bertambah erat. Menjaga komunikasi dengan suami sebaiknya diingat untuk tidak mengganggunya di kala padatnya aktivitas kaena ditakutkan akan menganggu aktivitasnya. Dalam hal ini, akan lebih baik jika anda mengetahui jadwal suami anda sehingga dapat mengetahui kapan dia luang dan kapan dia sibuk.
2. Mencari kesibukan
Cara menjaga hubungan jarak jauh dengan suami supaya tetap baik adalah dengan membiasakan diri untuk melakukan aktivitas- aktivitas yang berguna. Hal ini dapat membantu anda agar tidak kesepian saat suami pergi bekerja atau melanjutkan pendidikannya di jauh sana.
Kesibukan yang anda jalankan, harus bersifat positif dan sebisa mungkin berhubungan dengan orang lain agar hari- hari anda menjadi lebih ramai dan yang pasti menyenangkan. Jika anda lebih suka berdiam diri dan membatasi pergaulan maka bukan hanya rasa sepi yang muncul namun pikiran- pikiran negatifpun akan terus mendekati anda. jika sudah demikian, maka prasangka- prasangka buruk dapat dengan mudah masuk dan meracuni pikiran anda.
3. Gunakan waktu luang untuk bertemu
Begitu punya waktu luang, sebaiknya digunakan untuk bertemu. Gunakan waktu bertemu anda dan pasangan dengan melakukan aktivitas untuk menjalin kebersamaan yang berkesan.
4. Saling mendoakan
Berdoa merupakan hal yang penting dan memiliki efek yang luar biasa karena dapat memberikan rasa tenang dan aman. Dalam berdoa, anda dapat meminta supaya hubungan anda dan suami terhindar dari hal- hal buruk yang dapat merusak tali pernikahan.
5. Saling percaya
Jika suami anda tengah melakukan pekerjaan atau mungkin pendididkan yang mengharuskannya berpisah dengan anda, sebaiknya persiapkan diri dengan menanamkan rasa saling percaya satu sama lain. Saling percaya menjadi pondasi dasar yang kuat dalam menjaga hubungan anda beserta suami agar tetap baik. Saling percaya menghindarkan pasangan suami istri terhindar dari rasa curiga serta pikiran- pikiran buruk yang berlebihan.
Tanamkan rasa percaya pada diri anda, jika anda tetap akan setia pada suami dengan cara menjaga diri. Selain itu, anda juga harus percaya pada suami yang akan menjaga dirinya pula dengan baik. Pikiran- pikiran negatif seperti halnya suami akan melakukan selingkuh atau hal- hal buruk di luar sana harus dihilangkan dengan cara selalu berpikir positif. Berburuk sangka hanya akan membuat anda serta hubungan anda dengan suami selalu diliputi ketidaktenangan dan berakibat buruk pada hubungan anda kedepannya.Sebagai seorang istri anda harus percaya jika suami yang tengah bekerja atau dalam masa pendidikan akan membawa keuntungan bagi masa depan keluarga.
6. Masukkan anak- anak dalam komunikasi anda
Bagi pasangan yang telah memiliki anak, akan lebih baik jika anak anda juga dilibatkan secara aktif dalam komunikasi anda bersama suami. Hal ini juda dapat menjadi sebuah pengingat bagi suami jika dia tidak hanya memiliki anda melainkan juga memiliki anak- anak yang membutuhkannya. Dalam menghubungi suami via telepon atau mungkin video call, anda dapat memberikan alat komunikasi tersebut pada si kecil sehingga suami anda dapat mendengar suara anak anda. Hal-hal yang dianggap sebagai hal yang kecil ini nyatanya memberi dampak yang besar dan yang pasti memberi kesan pada suami yang tengah berada di jauh sana.
Ada banyak sekali cara menjaga hubungan dengan suami supaya terhindar dari hal- hal buruk terlebih dari rasa curiga satu dengan yang lain. Bagi anda sebagai seorang istri sebaiknya memberi suami rasa tentram dan rasa aman saat jauh dari anda dengan cara menjaga kepercayaan serta komunikasi dengannya.
Selain itu, ada baiknya pula bagi anda untuk selalu memberi suami sokongan atau semangat supaya berhasil dalam pekerjaan atau masa studinya. Hubungan LDR bukanlah hal yang baru dalam suatu pernikahan karena telah banyak orang yang mengalaminya. Hal yang perlu diperhatikan sebelum menjalani hubungan jarak jauh terlebih bagi mereka yang telah menikah adalah dengan mempersiapkan mental sebaik mungkin. Kunci dalam mempertahankan hubungan jarak jauh supaya terhindar dari masalah adalah dengan cara saling terbuka dan rasa saling memiliki yang kuat antar pasangan.
Baca juga artikel cinta lainnya :
- ciri ciri teman yang baik dan tulus
- cara mendapatkan pacar idaman
- cara menghadapi pacar cuek dan sibuk
- bahaya berteman dengan mantan
- cara suami memperlakukan istri dengan baik
- penyebab putus cinta
- penyebab cinta ditolak
- ciri ciri pria setia
- ciri orang berkepribadian ganda
- ciri orang sedang cemburu
- cara mencegah selingkuh dan cerai
- ciri ciri pria yang jujur
- cara memanjakan pacar pria
- penyebab rasa cinta berkurang