Home » Kehidupan » Tetap Sopan, Begini 6 Cara Menolak Tawaran Kerja Karena Gaji Tidak Sesuai

Tetap Sopan, Begini 6 Cara Menolak Tawaran Kerja Karena Gaji Tidak Sesuai

by Dio Pratama

Bagaimana cara menolak tawaran kerja karena gaji tidak sesuai? Banyak dari Anda yang mungkin masih bingung ketika dihadapkan pada offering letter namun gaji yang ditawarkan perusahaan tidak sesuai dengan ekspektasi.

Ya, fase mencari kerja tak selalu mudah untuk dijalani. Setelah menebar lamaran pekerjaan ke banyak perusahaan, akhirnya tiba waktunya Anda mendapatkan offering letter atau surat penawaran kerja yang biasanya berisi kontrak, termasuk nominal gaji yang akan Anda dapatkan nantinya.

Apakah nominal yang tertera kurang memuaskan Anda? Jika iya, tak ada salahnya untuk menolak pekerjaan tersebut. Agar tetap sopan dan profesion, Anda wajib tahu cara menolak tawaran kerja karena gaji tidak sesuai yang akan Cinta Lia ulas dibawah ini. Simak dengan seksama, ya!

1. Lakukan negosiasi dulu

Sebelum menolak tawaran kerja, apakah nominal gaji adalah satu-satunya alasan mengapa Anda tidak ingin bergabung dengan perusahaan padahal ada banyak keuntungan lainnya yang akan Anda dapatkan nantinya, misal tunjangan uang makan dan fasilitas cuma-cuma selama bekerja?

Jika iya, agar tak menyesal nantinya, penting bagi Anda untuk mempertimbangkan keputusan tersebut dengan matang. Tahukah Anda jika pada tahap pemberian offering letter, Anda masih bisa melakukan negosiasi?

Manfaatkan kesempatan ini untuk melakukan negosiasi kepada HRD sebelum mengaplikasikan cara menolak tawaran kerja karena gaji tidak sesuai.

Perusahaan tentu akan memberikan Anda kesempatan untuk melakukan negosiasi, termasuk perihal gaji selama Anda belum menandatangi kontrak. Utarakan nominal gaji yang Anda harapkan hingga nantinya mendapatkan kesepatakan antar dua pihak, Anda dan perusahaan.

2. Segera beri konfirmasi

Mempertimbangkan keputusan untuk bergabung dengan sebuah perusahaan butuh waktu. Tak jarang, Anda perlu memikirkan segala sesuatunya. Ini menjadi penting agar nantinya Anda tidak menyesal karena berakhir di perusahaan yang jauh dari ekspektasi. Tentu Anda tak ingin berada pada lingkungan toxic bukan?

Maka dari itu, setelah mantap memutuskan tak ingin mengiyakan tawaran pekerjaan yang diberikan karena gajinya tidak sesuai, segera berikan konfirmasi kepada pihak perusahaan.

Walau kecewa, Anda tetap harus bersikap profesional. Memberikan konfirmasi sesegera mungkin kepada pihak perekrut akan membuat segalanya menjadi lebih efisien. Bagi pihak perusahaan mereka dapat segera mencari kandidat lain, sementara bagi Anda, Anda bisa melanjutkan proses rekrutmen di perusahaan lain.

Intinya, jangan membuat perusahaan menunggu terlalu lama. Selain menunjukkan jika Anda tidak memiliki time management yang baik, sikap ini juga dinilai kurang sopan.

3. Ucapkan terima kasih

Cara mengendalikan diri selama proses rekrutmen sangatlah penting. Walau gaji yang ditawarkan perusahaan jauh dari harapan Anda, pastikan untuk tetap menunjukkan sikap sopan Anda.

Banyak yang dari Anda yang mungkin merasa bersalah ketika memutuskan untuk menolak offering letter. Jika iya, tak perlu berpikir demikian karena hal seperti ini sangatlah wajar di dalam dunia kerja.

Namun, dalam eksekusinya, Anda tetap harus bersikap profesional. Agar tak menyinggung pihak perusahaan, jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih terlebih dahulu sebelum menyampaikan penolakan Anda.

Ini merupakan basic manner yang harus dimiliki setiap kandidat. Walau hanya sekadar basi-basi, mengucapkan terima kasih merupakan bentuk dari menghormati dan menghargai perekrut yang sudah meluangkan waktunya untuk Anda. So, jangan sampai dilewatkan, ya!

4. Utarakan dengan alasan yang jelas

Tak mau terlihat seperti ciri-ciri orang sombong saat menolak pekerjaan karena nominal gaji yang tidak sesuai? Cara menolak tawaran kerja dengan sopan berikutnya ini wajib Anda aplikasikan.

Anda mungkin takut jika perusahaan melihat Anda sebagai kandidat yang terlalu money-oriented. Tak perlu cemas, karena pada dasarnya tujuan bekerja ialah untuk mendapatkan uang. Maka dari itu, tak perlu ragu untuk mengutarakan dengan jelas jika nominal gaji merupakan alasan mengapa Anda menolak tawaran kerja yang diberikan.

Contoh alasan menolak tawaran kerja ini sangat umum. Jika negosiasi tidak berakhir dengan apa yang Anda harapkan, tak perlu ragu untuk menolaknya.

Perusahaan yang baik tentu akan mengerti keputusan Anda ini. Selama Anda mengutarakan alasannya dengan jelas, tak ada alasan bagi mereka untuk bersikap offensive nantinya.

5. Jujur

Kejujuran sangatlah penting di dalam dunia kerja, termasuk pada proses rekrutmen. Oleh karena itu, hindari memberi alasan tidak logis yang seakan dibuat-buat.

Cinta Lia tahu uang adalah topik yang cukup sensitif. Namun, dalam proses pencarian kerja, Anda tetap harus bersikap transparan karena inilah tujuan Anda bekerja.

Alih-alih memberi alasan menolak tawaran kerja yang tidak masuk akal, lebih baik jujur dengan mengatakan nominal gaji yang ditawarkan perusahaan masih kurang sesuai dengan apa yang Anda inginkan.

Ketahuilah jika pihak perekrut tahu mana kandidat yang berbohong dan mana yang jujur. So, pastikan untuk tetap bersikap terbuka kepada mereka, ya!

6. Perhatikan waktu

Sepele namun sering dihiraukan para kandidat, penting bagi Anda untuk memperhatikan waktu untuk menolak tawaran kerja. Sama seperti saat melamar pekerjaan, hindari memberi konfirmas diluar jam kerja.

Waktu terbaik untuk memberikan konfirmasi jika Anda masih belum bisa mengiyakan tawaran kerja perihal nominal gaji adalah antara pukul 9 pagi hingga 5 sore. Pastikan juga hanya menghubungi perekrut pada hari Senin hingga Jumat.

Mengapa waktu menjadi penting padahal nantinya Anda tidak bergabung dengan perusahaan tersebut? Hal ini menunjukkan jika Anda adalah kandidat dengan pribadi yang baik, sopan, dan profesional.

Dalam dunia kerja, penting untuk membangun citra baik kepada orang lain. Selama proses rekrutmen masih berlangsung, Anda masih memiliki tanggung jawab kepada perusahaan.

7. Tetap berhubungan baik dengan perusahaan

Koneksi yang luas tentu memudahkan jalan Anda untuk mendapatkan karir yang diinginkan. Meski gagal bergabung dengan perusahaan karena gaji kecil yang tidak sesuai dengan harapan dan kemampuan yang dimiliki, usahakan untuk tidak membenci mereka.

Alih-alih bersikap demikian, alangkah lebih baiknya untuk tetap berhubungan baik dengan perusahaan. Cara ini menunjukkan profesionalisme Anda di dalam dunia kerja.

Juga, tak ada yang tahu jika di masa mendatang Anda akan mendapatkan kesempatan yang lebih baik dengan gaji yang menggiurkan dari perusahaan tersebut. Intinya, jaga jaringan Anda.

Kini, tak perlu merasa bersalah untuk mengaplikasikan cara menolak tawaran kerja karena gaji tidak sesuai. Good luck!

You may also like