Home » Gaya Hidup » 9 Cara Menghilangkan Kebiasaan Malas Beraktivitas

9 Cara Menghilangkan Kebiasaan Malas Beraktivitas

by Luwisa Zelnovra

Hari-hari harus dijalani dengan baik. Ada banyak aktivitas yang kita lakukan mulai dari bangun tidur hingga malam menjelang tidur kembali. Tak ada hari yang dilalui tanpa kegiatan. Setiap kita memiliki tugas dan tanggung jawab yang harus kerjakan. Tugas-tugas kampus, pekerjaan kantor yang masih terbengkalai dan belum lagi pekerjaan rumah yang menunggu untuk di selesaikan satu per satu.

Terkadang rasa penat dan malas datang disaat kita belum sempat mengerjakan pekerjaan yang menunggu. Rasa malas juga membuat kita terus menunda pekerjaan yang membuatnya terus menumpuk. Ada akhirnya kita sendiri yang keteteran ketika pekerjaan dan tugas harus segera diselesaikan.

Rasa malas dalam diri tidak boleh dibiarkan karena bisa membuat kita kehilangan semangat dan gairah hidup serta membuat hari-hari jadi berantakan. Mari simak cara dan tips mengatasi rasa malas yang berlebihan berikut ini agar kita bisa lebih semangat.

  1. Jangan keseringan tidur terlalu malam apalagi begadang.

Kenapa? Tubuh kita membutuhkan waktu istirahat yang cukup dimalam hari agar bisa beraktivitas dengan baik dan semangat keesokan harinya. Apabila dimalam harinya kita tidur terlalu larut tentu tubuh kita tidak memiliki cukup energi untuk melakukan banyak pekerjaan disiang hari. Kekurangan tidurlah yang terkadang membuat kita sedikit malas untuk menyelesaikan pekerjaan karena rasa kantuk yang terus menyerang di siang hari. Tidur tepat waktu juga merupakan tips gaya hidup sehat loh.

  1. Disiplin dengan waktu.

Kita harus disiplin dengan waktu sehingga kita bisa menggunakan waktu sebaik mungkin. Diwaktu jam kerja, kerjakan pekerjaan dan selesaikanlah pekerjaan itu dan jangan menyambi dengan pekerjaan lain agar pekerjaan bisa selesai tepat waktu sehingga waktu istirahat tidak terganggu. Pada waktu istirahat gunakan untuk istirahat agar tubuh bisa relaks melepas penat. Jika tubuh istirahat cukup dan bugar tidak ada agi alasan untuk bermalas-malasan.

  1. Biasakan diri untuk aktif.

Kebiasaan malas datang bisa karena kita terlalu memanjakan tubuh dan malas bergerak. Kebiasaan bermalas-malasan inilah yang mendorong diri kita untuk menjadi semakin malas. Jadi mulailah untuk membiasakan tubuh lebih aktif dengan melakukan banyak kegiatan. Kalau tubuh sudah terbiasa aktif maka sifat malas bisa diatasi karena kita sendiri akan merasa tidak nyaman dan bosan jika hanya berdiam diri saja.

  1. Jangan lagi menunda-nunda untuk melakukan sesuatu.

Hal yang paling sering terjadi akibat kebiasaan kita yang malas adalah selalu menunda-nunda pekerjaan. Mulai sekarang jangan biasakan untuk terus menunda segala sesuatu yang harus dikerjakan. Buang jauh rasa malas dan segeralah bangkit dari zona nyaman kamu.

  1. Temukan inspirasi.

Cara memotivasi diri yaitu cobalah cari sesuatu yang bisa menginspirasi kamu untuk tidak lagi bermalas-malasan. Temukan ide-ide baru yang bisa membuat kamu semangat dan aktif. Seperti melihat majalah-majalah yang inspiratif atau hal lain yang sesuai dengan hobi dan kesukaan kamu. Dari sana kamu akan bisa termotivasi untuk melakukan banyak hal. Motivasi yang datang dari inspirasi akan bisa menghilangkan kebiasaan malas kamu karena semangat kamu muncul dan ingin meraih sesuatu.

  1. Jauhkan diri dari hal yang membuat kamu malas.

Ada beberapa kegiatan yang biasanya akan membuat diri kita menjadi malas untuk beranjak dari kegiatan tersebut. Seperti tidur-tiduran, menonton, bermain game atau kegiatan lainnya. Kurangilah untuk melakukan kegiatan tersebut dan lakukan kegiatan yang lebih banyak membuat kamu bergerak. Badan yang biasa di ajak untuk bermalas-malasan akan menjadi berat untuk diajak beraktivitas. Baik juga untuk mengetahui cara menghilangkan rasa malas bekerja.

  1. Bangun di waktu subuh.

Kalau biasanya kamu bangun kesiangan terus, mulai sekarang cobalah untuk bangun di waktu subuh. Rasakan kesegaran udara di waktu subuh agar tubuh kamu bisa merasakan kesegaran itu yang bisa membuat kamu menjadi lebih semangat. Kalau sudah kesiangan dan kebanyakan tidur tubuh juga terasa semakin penat tidak bersemangat. Masih terasa berat dan malas bangun subuh? Ketahui cara mengatasi malas bangun pagi.

  1. Selalu mandi di pagi hari.

Ada dong ya yang punya kebiasaan malas mandi di pagi hari karena nggak ada kesibukan di pagi hari? Sebaiknya ada atau tidaknya kegiatan di pagi hari kamu harus tetap mandi pagi agar setiap pagi tubuh kamu selalu segar bugar. Kalau kamu tidak mandi pagi kamu akan tetap menjadi malas karena tubuh kamu belum merasakan kesegaran yang bisa membangkitkan semangat.

  1. Paksa tubuh kamu untuk tidak bermalas-malasan.

Kenapa harus di paksa? Kalau tidak kamu akan terus menunda untuk bangkit dari kemalasan. Paksa tubuh kamu untuk mengerjakan pekerjaan yang harus dikerjakan walaupun terasa sangat berat dan banyak godaan untuk menunda pekerjaan tersebut seperti rasa kantuk yang tiba-tiba datang, rasa nyaman saat tiduran atau film yang menarik untuk ditonton. Kamu harus tahu juga nih cara menghilangkan rasa malas dan kantuk, yakni dengan memaksa diri kamu untuk meninggalkan semua itu dan mulailah mengerjakan pekerjaan.

Demikianlah cara cara menghilangkan kebiasaan malas dari dalam diri yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Perlu diketahui orang yang malas dalah ciri-ciri orang gagal loh.

You may also like