Home » Kehidupan » Teman » Hati-Hati, Inilah 7 Ciri-Ciri Teman yang Jahat di Sekitar Kita

Hati-Hati, Inilah 7 Ciri-Ciri Teman yang Jahat di Sekitar Kita

by Luwisa Zelnovra

Teman termasuk salah satu orang yang menghiasi hidup kita selain keluarga. Kehadiran teman dalam hidup bahkan terasa sama berartinya dengan keluarga kita. Seringkali, teman menjadi tempat kita berbagi suka dan duka layaknya keluarga. Teman juga menjadi orang yang bisa diandalkan saat kita jauh dari keluarga. Tapi apa benar hubungan pertemanan selalu demikian? Tentu saja tidak. Ada teman yang justru melakukan hal yang sebaliknya sehingga dirinya tak pantas disebut teman.

Selama ini, dari kecil hingga dewasa, pastinya kita memiliki teman. Keuntungan banyak teman sangat banyak sekali. Ada yang hubungan pertemanan kita dengan seseorang sangat awet, ada juga yang hanya sekedar teman saja. Jika teman dijadikan tempat untuk curhat dan berkeluh kesah, maka kita harus pastikan bahwa dirinya adalah teman yang baik. Jangan pula beranggapan semua teman itu baik dan bisa menyimpan rahasia kita atau mau membantu kita dengan tulus. Kita pun juga harus tahu ciri-ciri teman yang jahat namun bersikap manis di depan kita.

1. Membicarakan keburukan kita dibelakang

Bisa dibilang ini adalah teman yang bermuka dua. Ia akan bersikap sangat manis di belakang kita, namun bersikap sebaliknya dibelakang kita. Teman yang seperti inilah yang seringkali membuat kita terkecoh. Merasa ia adalah teman yang sangat baik, tapi ternyata dirinyalah orang yang membeberkan semua keburukan kita kepada orang lain.

2. Membocorkan rahasia kita kepada orang lain

Teman salah satu orang yang terkadang kita percaya bisa menjadi tempat untuk mencurahkan hati. Saat sedang menghadapi masalah misalnya, bercerita kepada orang lain bisa membuat beban kita terasa ringan. Tapi, ketika kita curhat dan bercerita yang sifatnya rahasia justru ia juga menceritakannya kepada orang lain. Ia yang kita percaya ternyata memiliki ciri-ciri teman yang jahat dan membuat kita telah tertipu.

3. Jauh disaat kita susah dan dekat saat kita senang

Ciri-ciri teman yang jahat dan tidak tulus kepada kita berikutnya adalah teman yang selalu ada disaat kita senang, namun menjauh dan menghilang saat kita susah dan membutuhkan kehadirannya. Teman seperti ini tidak ingin direpotkan saat kita susah, namun ia ingin ikut senang dan mendapat keuntungan dari kita. Bisa dibilang ini adalah ciri-ciri teman tidak setia yang bisa meninggalkan kita kapan saja di saat susah. Jika kita tidak ingin menjadi teman jahat, setidaknya kita bisa membantu teman yang sedang susah dengan cara memberikan motivasi kepada teman tersebut. Bukannya menghilang karena takut direpotkan olehnya.

4. Sering mempergunjingkan kita kepada orang lain

Yang namanya teman yang baik, tentu tidak akan menjelekkan temannya sendiri kepada orang lain. Tapi teman yang jahat akan melakukannya, tanpa merasa bersalah ia ikut menggunjingkan kita dibelakang bersama orang lain. Teman yang baik tidak akan demikian, bahkan ia akan berusaha menutupi kekurangan dan aib kita agar orang lain tidak tahu.

5. Merasa iri dan dengki saat kita bahagia

Seharusnya teman yang baik akan ikut bahagia saat temannya bahagia. Tapi jika ia terlihat dengki, iri dan tidak senang dengan kebahagian yang kita dapati, maka ia termasuk pada ciri-ciri teman yang jahat. Rasa iri dan dengki ini terwujud dari sikapnya yang terlihat tidak suka dan selalu memberikan pandangan dan sikap negatif serta selalu mencari celah kekurangan kita. Teman seperti ini biasanya juga bermuka dua, lho.

6. Tidak ikhlas dalam membantu

Saling membantu dan tolong-menolong antar sesama teman adalah hal yang wajar dan bisa mempererat tali pertemanan. Tapi, jika tidak dilakukan dengan ikhlas dan malah hanya ingin sekedar terlihat baik, itu namanya tidak ikhlas. Teman yang tidak ikhlas dalam membantu biasanya ia akan menceritakannya keadaan orang lain sambil mengatakan hal yang buruk tentang kita.

7. Tidak memberikan saran yang baik, tapi malah memperkeruh suasana

Saat menghadapi suatu masalah dan kesulitan, kita pasti membutuhkan saran dan masukan dari orang lain. Jika menghadapi sendiri, terkadang pikiran kita terasa buntu dan tidak ada solusi. Tapi jika teman yang diharapkan bisa memberikan lkeluar yang baik, justru malah memberikan masukan yang tidak baik dan bisa memicu semakin keruhnya suasana. Tak jarang dirinya ikut campur terlalu jauh dan sudah diluar batas yang pada akhirnya membuat masalah kita menjadi semakin rumit.

Itulah 7 ciri-ciri teman yang jahat yang tidak patut didekati, namun juga tidak boleh untuk memutus hubungan silaturrahmi. Teman yang jahat juga hampir sama dengan ciri-ciri teman munafik dan ciri-ciri teman palsu yang hanya berpura-pura berteman baik dengan kita. Simak juga cara menghadapi masalah dengan teman yang jahat agar tidak terjebak dalam masalah besar dengannya dan cara menghadapi sindiran dari teman yang membuat hati sakit dan memancing emosi kita.

You may also like