Siapa tak kenal cicak? Ya, cicak merupakan salah satu hewan melata yang seringkali hidup berdampingan dengan manusia. Kita banyak menemukan cicak pada dinding rumah, atap dan juga tembok. Cicak memang bukan merupakan hama, sehingga tidak mengganggu kehidupan manusia, malah terkadang cicak sering membantu manusia dalam membasmi nyamuk ataupun lalat. Namun demikian, ternyata ada mitos-mitos menarik yang berhubungan dengan binatang cicak ini. mitos tersebut adalah mitos kejatuhan cicak di kepala. Ya, kejatuhan cicak di kepala seringkali dipercaya sebagai salah satu pertanda buruk. Apa saja mitos kejatuhan cicak di kepala? Berikut ini adalah beberapa mitos kejatuhan cicak di kepala, beserta dengan penjelasnnya :
1. Anda Akan Menjadi Sial
Mitos pertama yang sering dihubung-hubungkan dengan kejatuhan cicak adalah mitos berupa kesialan. Ya, mitos ini merupakan salah satu mitos yang paling populer dan banyak dipercaya oleh masyarakat Indonesia, dari berbagai macam budaya. Hampir semua orang menghubung-hubungkan kejadian kejatuhan cicak ini dengan kesialan. Meskipun belum terbukti benar, namun demikian, ternyata banyak orang yang mengaku bahwa setelah kejatuhan cicak mereka benar-benar akan merasa sial dan tertimpa kemalangan. Ini mirip seperti mitos ketika kita menabrak kucing dengan kendaraan, seperti motor, sepeda dan juga mocil. Kita akn mengalami sial ketika kita mengalmai kejadian tersebut.
Darimana mitos ini berasal?
Sebenarnya, mitos bahwa ketika kita kejatuhan cicak, kita akan memperoleh kesialan memang belum bisa dibuktikan secara ilmiah, karena memang masih hanya sebatas mitos. Namun demikian, pasti anda mungkin merasa bingung, bagaimana mitos ini bisa berkembang, sehingga banyak orang yang kemudian percaya dengan hal tersebut bukan? Nah pada dasarnya, mitus ini berkembang sesuai dengan kemampuan dari si cicak itu sendiri, yang mampu menempel dan juga berjalan di dinding berkat kakinya yang lengket.
Dengan kemampuan itu, maka hampir pasti cicak tidak akan mungkin terjatuh apabila sedang berjalan di tembok ataupun atap rumah bukan? Nah, ketika ternyata kita mendapati bahwa ada cicak yang jatuh, maka hal itu seringkali dikatakan sebagai kesialan, karena banyak yang berkata “cicak kan bisa jalan di atap sama tembok, kok bisa-bisanya saya kejatuhan cicak, sial bener nih”. Nah, kira-kira seperti itulah mengapa saat ini cicak yang jatuh, dan juga orang yang kejatuhan cicak di kepala bisa dibilang mengalami kesialan.
2. Rezeki menjadi Seret
Mitos kedua yang sangat populer mengenai kejatuhan cicak di kepala adalah rejeki yang seret. Ya, mitos kejatuhan cicak di kepala ini seringkali dihubungkan dengan rejeki yang seret. Rejeki yang seret ini tentu saja berhubungan juga dengan kesialan yang menimpa kita, ketika ada cicak yang jatuh ke kepala kita.
Tentu saja hal ini masih sebatas mitos, namun demikian, siapa sanka memang banyak pula orang yang mempercayai mitos tersebut, sehingga benar-benar merasa bahwa setelah kejatuhan cicak, maka mereka akan mengalami kesialan dan juga rezeki yang menjadi seret. Padahal, sebenarnya rezeki itu ada di tangan Tuhan, bukan di tangan cicak.
Mengapa bisa ada orang mengalami kesialan ketika kejatuhan cicak di kepala?
Percaya tidak percaya, meskipun hanyalah sebuah mitos, namun masih banyak orang pula yang memang benar-benar mengalami kejadian yang bisa dianggap sebagai kemalangan dan juga kesialan setelah mereka kejatuhan cicak di kepala. Nah, lalu bagaimana kita bisa menjelaskan hal ini? ada beberapa hal yang bisa dijelaskan dari kejadian tersebut.
Yang pertama adalah kebetulan. Ya, memang kebetulan saja saat itu ada cicak yang jatuh di kepala anda, dan kebetulan pula saat itu memang saat-saat kesialan anda. kalaupun anda tidak kejatuhan cicak pun, kejadian sial ataupun malang akan tetap menimpa anda. Alasan ini merupakan salah satu alasan yang paling banyak diterima, sehingga banyak orang yang ketika kejatuhan cicak di kepala, dn mengalami kesialan, mereka menganggapnya hanya sebagai kebetulan semata, dan tidak ada pengaruhnya dari mitos yang ada dan banyak beredar di masyarakat.
Nah, yang kedua, sedikit mengarah kepada ilmu pengetahuan. Di dalam diri kita, terdapat hal yang sering kita sebut sebagai sugesti. Sugesti secara tidak langsung bisa dianggap sebagai sebuah doa yang ingin terkabul. Nah, dari hal ini, ketika kita kejatuhan cicak di kepala, dan kita mempercayai mitos bahwa kejatuhan cicak di kepala adalah sebuah pertanda kesialan, maka secara tidak langsung, alam bawah sadar kita akan mengirimkan sugesti kesialan ke dalam tubuh, dan apabila sugesti tersebut menguat, akibat rasa percaya dan keyakinan akan mitos yang tinggi, maka hal tersebut akan benar benar terjadi. Nah, cara mencegah agar hal ini tidak terjadi pada anda adalah, anda harus mampu untuk berpikir kritis, dan jangan mudah percaya dengan mitos-mitos yang belum tentu kebenarannya seperti mitos ketindihan saat tidur, mitos keluar saat maghrib dan mitos mata kedutan .
Itulah beberapa hal menarik mengenai mitos kejatuhan cicak di kepala. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semua.
Baca juga artikel cinta lainnya :
- cara menjaga rumah tangga yang baik
- bahaya pacaran terlalu lama
- penyebab cinta tak direstui
- tanda-tanda orang akan meninggal
- ciri ciri pria berwibawa
- ciri pria cuek tapi sayang
- ciri ciri teman yang baik dan tulus
- hubungan LDR
- bahaya berteman dengan mantan
- ciri ciri orang berbohong
- cara menolak wanita
- cara menyatakan cinta kepada pria idaman
- ciri ciri pria setia