Masalah jodoh yang sesungguhnya tidak lepas dari takdir kita, namun masih saja menjadi sebuah kegalauan. Bagaimana tidak, rasa cinta dan sayang pada seseorang terkadang bisa menjadikan kita lupa dan buta dengan ketentuan takdir. Itulah mengapa pacaran itu sesungguhnya tidak baik karena bisa membuat kita ingin melawan takdir jodoh kita sendiri.
Di saat hubungan cinta memburuk, galau tidak bisa kita hindari. Yang menyakitkan adalah jika pasangan kita memutuskan untuk pergi, apa pun alasannya. Yang jelas, saat-saat seperti ini sering membuat kita jadi buta dan tuli. Tidak menerima kenyataan bahwa kita harus berpisah dengan orang yang dicinta. Juga lua dengan nasehat orangtua bahwa jodoh tak kan kemana.
Jangan berlarut dengan kesedihan saat berpisah dan jangan pula terlalu yakin pada pacar bahwa ia adalah jodoh kita. Jodoh tidak ada yang tau, namun setidaknya kita harus tahu tanda dia jodoh kita atau bukan. Berikut adalan tanda-tanda dia bukan jodoh kita sehingga tak perlu terlalu berharap.
1. Tidak Ada Kenyamanan dalam Berkomunikasi
Komunikasi yang nyaman jadi indikator untuk hubungan yang sehat. Sekaligus jadi pertanda bahwa kita dan pasangan sama-sama nyaman dan sama-sama peduli. Namun, jika komunikasi tidak lancat dan tidak nyaman, ini bisa jadi pertanda dia bukan jodoh kita. Apa sebab, bagaimana mungkin hubungan bisa berjalan baik dan langgeng sementara untuk berkomunikasi saja sudah tidak cocok? Seperti sering cekcok mulut, saling perang dingin, kita atau si dia yang ogah-ogahan untuk bicara.
2. Kita Tidak Dikenalkan pada Orang Terdekatnya
Keseriusan seseorang menjalin hubungan dengan kita, bisa dilihat dari betapa antusiasnya dirinya mengenalkan kita pada orang-orang terdekatnya. Seperti pada teman, sahabat, keluarga dan sanak kerabatnya. Terlebih jika kita sudah lama berpacaran dengannya, tapi tetap saja kita tidak dikenalkan pada orangtuanya. Ada dua alasan yang bisa jadi alasan kenapa si dia masih menyembunyikan keberadaan kita dari orang-orang terdekatnya, pertama karena ia hanya berniat main-main saja, kedua karena dirinya tidak yakin dengan perasaannya kepada kita, yang menjadi tanda dia bukan jodoh kita.
3. Kita Sendiri Merasa Ragu, Tidak Nyaman dan Tidak Bahagia Bersamanya
Tanda dia bukan jodoh kita juga bisa dirasakan dari dalam diri kita sendiri. Apakah kita nyaman bersamanya? Apakah ia bisa membuat kita senang dan bahagia walau hanya karena hal-hal sederhana? Apakah di sampingnya kita merasa tenang? Jika yang dirasakan adalah sebaliknya, maka kemungkinan besar ia bukan jodoh kita. Lain cerita jika dijodohkan dimana hati kita sengaja menolak sehingga kenyamanan dan kebahagiaan itu tidak terasakan.
4. Menuntut Banyak Hal yang Belum Tentu Bisa Dipenuhi
Tanda dia bukan jodoh kita adalah ketika dia selalu menuntut banyak hal dari kita. Menginginkan kita jadi orang paling sempurna tanpa kekurangan. Menuntut kita untuk bisa memenuhi semua keinginan dan harapannya. Sikap seperti hanya akan membuat hubungan tidak bertahan. Menimbulkan ketidakcocokan dan ketidaknyamanan dalam hubungan. Jika kita tidak bisa memenuhi harapannya, maka pada akhirnya ia akan berpaling pergi. [AdSense-C]
5. Dia Tidak Bisa Menerima Kekurangan Kita
Banyak hal yang bisa menjadikan kita tak sempurna. Dan hal yang sangat wajah jika manusia itu tidak ada yang sempurna. Kekurangan yang kita miliki bisa dari segi apa saja, seperti fisik, penampilan, kepribadian hingga kisah masa lalu. Seseorang yang bisa menerima kita apa adanya, besar kemungkinan ia adalah jodoh kita. Tapi, kalau ternyata si dia tidak bisa menerima segala kekurangan kita, maka ini termasuk tanda dia bukan jodoh kita.
Tak perlu bersedih jika seseorang meninggalkan kita karena kekurangan yang kita miliki. Karena masih ada seseorang lainnya yang akan siap menerima kekurangan kita dengan tulus. Dan itulah tanda-tanda dia jodoh kita dan ciri-ciri cinta sejati yang mau menerima dengan lapang dada.
6. Tidak Ada Rasa Percaya dan Penuh Keraguan
Saling percaya dalam sebuah hubungan bagaikan pondasi untuk bisa terus mempertahankan hubungan. Tapi kalau si dia sulit untuk percaya kita sepenuhnya, selalu curigaan, maka jangan berharap hubungan yang dijalani akan berjalan lama. Kalau pun bertahan, akan dipenuhi dengan pertengkaran karena memang dalam diri si dia masih dipenuhi keraguan.
Itulah 6 tanda dia bukan jodoh kita yang bisa kita lihat dari dalam dirinya. Jangan galau urusan jodoh karena setiap manusia sudah ada pasangannya yang ditakdirkan. Cukup berusaha menemukannya dan terbukalah untuk menerima siapa pun itu orang yang akan menjadi jodoh kita. Jangan ragu untuk menikah tanpa pacaran karena akan terasa sangat menyenangkan, lho. Seperti mencoba cara mendapatkan jodoh bule bagi kamu yang ingin menikah dengan pasangan bule. Simak juga nih tips hubungan awet sampai menikah dan cara memilih pacar yang baik dan benar serta
cara membuat pacar nyaman bersama kita.