Home » Kehidupan » Teman » 6 Cara Mendapatkan Sahabat Sejati dalam Hidup

6 Cara Mendapatkan Sahabat Sejati dalam Hidup

by Luwisa Zelnovra

Teman yang menyatakan diri sebagai sahabat itu banyak, namun tidak semua teman bisa menjadi sahabat sejati untuk kita. Sahabat sejati adalah orang yang benar-benar tulus berteman dengan kita dalam suka dan duka. Tidak peduli dalam keadaan senang dan sedih, sukses maupun gagal atau kaya maupun miskin. Nah, apakah sahabatmu saat ini adalah sahabat yang sejati dan tulus? Nggak mudah loh, menemukan sahabat sejati yang bisa menerima dan menemani kita dalam keadaan apapun.

Dan bagaimana cara kita bisa menemukan sahabat sejati dalam hidup? Kita pun juga sudah tahu bahwa dari sekian banyak teman yang hadir dalam hidup ini, hanya segelintir yang bisa menjadi sahabat sejati untuk kita. Meski sulit, namun masih ada kok cara mendapatkan sahabat sejati. Simak yuk!

1. Mulai dari Diri Sendiri yang Bisa jadi Sahabat Sejati bagi Orang Lain

Untuk cara mendapatkan sahabat sejati, kita harus memulainya dari diri sendiri, yang mana kita juga harus bisa menjadi sahabat sejati bagi orang lain. Kalau kita tidak bisa menjadi sahabat sejati bagi orang lain, bagaimana mungkin orang lain akan menjadi sahabat sejati untuk kita? Jika kita menginginkan sesuatu yang baik dari orang lain, maka kita pun harus memulainya dengan memberikan yang terbaik untuk orang lain.

Begitu pula dengan kehadiran sahabat sejati dalam hidup ini. Jangan harap kita akan bisa menemukan sahabat sejati jika kita sendiri hilang dan menjauh ketika sahabatmu dalam keadaan jatuh dan kesulitan. Jadi, jangan sampai ciri-ciri teman tidak setia ada dalam diri kita, ya! Mulailah dengan cara menghilangkan sifat egois yang ada dalam diri dan belajarlah cara bergaul agar disenangi oleh orang lain.

2. Pahami Dulu Arti Sahabat Sejati yang Sesungguhnya

Berharap bisa mendapatkan sahabat sejati, namun sudahkah kamu memahami apa arti dari sahabat sejati itu sendiri? Sahabat sejati tidak hanya hadir dalam hidup sekedar untuk memahami dan mengerti dirimu. Namun sahabat sejati juga menuntut diri kita yang juga harus turut memahami dan mengerti dirinya layaknya hubungan timbal balik yang saling mengisi dan melengkapi. Inilah yang menjadi salah satu ciri-ciri teman yang baik dan tulus.

Sebelum mengetahui cara mendapatkan sahabat sejati berikutnya, kamu harus paham dulu bahwa sahabat sejati itu hadir untuk membawa kita ke arah yang baik dan bisa memberikan dampak positif bagi diri kita sendiri untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Namun di saat kamu merasa tidak ada sahabat sejati yang bisa menemanimu dalam jalan yang salah, itu namanya bukanlah sahabat sejati.

3. Jalin Pertemanan dengan Banyak Orang Baik yang Bisa Memberikan Dampak Positif

Cara mendapatkan sahabat sejati berikutnya adalah dengan menjalin hubungan pertemanan dengan orang-orang baik yang bisa memberikan sisi positif untukmu. Terbukalah dengan siapa saja, kenali dan pelajari karakter dan kepribadian dari teman-temanmu. Bisa mengenali mereka dengan baik maka kamu akan tahu sosok teman yang bisa dijadikan sebagai sahabat sejati dalam hidup.

Dan tentunya tidak mudah pula untuk mempelajari karakter dan kepribadian setiap orang dalam waktu singkat. Setidaknya kamu harus mengalami banyak kejadian susah dan menyenangkan bersama mereka. Karena di saat itulah akan terlihat bagaimana diri mereka yang sesungguhnya. Keuntungan banyak teman juga banyak lho selain untuk mendapatkan sahabat sejati.

4. Rajinlah Berbuat Baik dan Membantu Orang Lain

Memang banyak kejadian dimana saat kita berbuat baik kepada orang lain justru dibalas dengan sikap yang tidak enak dan menyakitkan. Namun hal ini tidak boleh membuat kita berhenti berbuat baik kepada siapapun karena tidak semua orang pula yang akan bersikap demikian. Dengan rajin berbuat baik dan melihat bagaimana mereka membalasnya, di situlah kita bisa melihat apakah kita bisa menyembuhkan sosok sahabat Sejati di dalam dirinya atau tidak. Perlu diingat, Janganlah membantu orang lain karena mengharapkan imbalan dan balasan namun berbuat baiklah kepada orang lain dengan tulus dan ikhlas agar kita pun mendapatkan sahabat sejati yang berhati tulus. [AdSense-C]

5. Temukan Sahabat Sejati Saat Kamu Gagal dan Berada di Masa-masa Sulit

Cara mendapatkan sahabat sejati yang paling tepat adalah menemukan mereka di saat kita berada dalam masa sulit. Karena di masa inilah kita bisa melihat sosok sahabat sejati dari dalam diri orang-orang yang ada di sekitar kita. Tidak takut merasa terbebani karena menemani kita di masa sulit dan berusaha membuat kita tegar dan bangkit kembali dalam menjalani hidup. Tidak banyak lho orang yang mau membantu kita menghadapi masa-masa terberat dalam hidup dengan tulus, karena itu sangat mudah bagi kita menemukan sahabat sejati di masa-masa seperti ini.

6. Sahabat Sejati akan Tetap Menghubungimu Saat Ia Senang dan Sukses

Yang banyak terjadi dalam hidup yang menodai pertemanan dan persahabatan adalah adalah kesuksesan. Banyak teman yang menjauh dan lupa kepada sahabat sendiri saat ia sudah meraih kesuksesan dan berada di puncak keberhasilan yang termasuk dalam ciri-ciri sahabat yang tidak baik. Melupakan teman seperjuangan yang sejatinya turut membantu usaha dan kerja kerasnya hingga membuahkan hasil. Namun sahabat yang telah sukses dan berhasil namun masih saja membangun hubungan yang nyaman dan erat denganmu meski kehidupanmu tidak sesukses darinya atau malah berada jauh di bawahnya maka bisa dikatakan bahwa ia adalah sahabat sejatimu.

Itulah 6 cara mendapatkan sahabat sejati dalam hidupmu. Dan jadilah sahabat sejati yang baik untuk siapa pun tanpa membeda-bedakan. Untuk kamu para laki-laki, simak juga nih ciri-ciri sahabat wanita yang menyimpan perasaan padamu.

You may also like