Memiliki pasangan yang mampu memberi energi positif tentu menjadi dambaan setiap orang. Sayangnya, alih-alih bersikap demikian, banyak pula yang cenderung manipulatif.
Ciri-ciri pasangan manipulatif harus Anda ketahui jika merasa si dia selama ini menunjukkan “red flags” yang belum Anda sadari. Tipe pasangan seperti ini hobi memainkan perasaan dan emosi Anda sehingga hubungan terasa toxic dan jauh dari pacaran yang sehat dan baik.
Jika dibiarkan terus-menerus, bukan tidak mungkin nantinya kesehatan mental Anda yang jadi korbannya. Tentu Anda tak ingin hubungan asmara berakhir seperti ini, bukan? Oleh karena itu Cinta Lia hadirkan beberapa ciri pasangan manipulatif yang sebaiknya Anda hindari. Let’s check these out!
1. Seorang provokator
Setiap pasangan tentu ingin pacaran awet sampai nikah dan punya anak. Jika si dia bukanlah sosok yang tepat cenderung terlalu sering menunjukkan sisi negatifnya, tentu mimpi tersebut akan sulit untuk teralisasi.
Manipulatif adalah salah satu sifat buruk yang sebaiknya dihindari. Tipikal orang yang bersikap seperti ini tidak layak untuk dijadikan pasangan. Parahnya, Anda bisa saja selama ini belum menyadari karena seorang manipulatif sangat mahir dalam memainkan kata-kata.
Bagaimana ciri-ciri pasangan manipulatif? Pertama, ia hobi memprovokasi. Sikap ini sengaja ia lakukan untuk memancing reaksi Anda. Demi mewujudkan tujuaanya, ia tak segan untuk terus-menerus memprovasi Anda.
Seorang provator cenderung hobi memutar balikkkan fakta. Misal, ia akan sengaja menuduh Anda pemarah padahal dia sendiri lah yang selama ini selalu merah.
2. Menangis untuk mendapatkan simpati
Cara menghadapi orang manipulatif tak bisa dibilang mudah. Ia sangat mahir dalam memainkan emosi lawannya sehingga alih-alih merasa bersalah, korbannya lah yang pada akhirnya akan menyerah dan memilih untuk mengalah. So gross!
Selain handal memutarbalikkan fakta, seseorang yang manipulatif juga tak sungkan untuk bersikap dramatis. Coba perhatikan, apakah si dia selalu menangis pada setiap pertengkaran? Jika iya, bisa saja ia sedang memanipulasi Anda.
Berbeda dengan menangis secara tulus, si dia yang manipulatif sengaja melakukannya untuk membuat Anda terpojok hingga akhirnya Anda merasa bersalah. Padahal, nyatanya, kesalahan mutlak ada pada dirinya.
Ia bahkan tak segan untuk melebih-lebihkan keadaan. Ia adalah sosok yang suka melakukan gaslighting sehingga korbannya menjadi tak berkutik.
3. Memainkan pikiran
Mau tahu bagaimana cara memilih pendamping hidup agar hubungan jauh dari toxic? Jika iya, maka pilihlah pasangan yang jujur dan tidak egois dengan mengakui kesalahannya tanpa perlu bersikap manipulatif.
Dikenal suka gaslighting, sifat manipulatif adalah salah satu musuh terbesar di dalam hubungan asmara. Menjalin hubungan dengan tipe orang dengan kecenderungan seperti ini bisa membuat Anda terjebak dalam hubungan toxic, yang didasari kebencian.
Ciri selanjutnya dari pasangan manipulatif adalah ia kerap kali mempertanyakan pikiran Anda. Ia secara sengaja memainkan pikiran Anda hingga pada akhirnya pada setiap pertengkaran yang kalian alami, Anda menjadi pihak yang mau tak mau harus mengalah. Parahnya, Anda seringkali tak menyadarinya.
Mereka yang manipulatif selalu punya “senjata” khusus untuk membuat orang lain bersimpati padanya. Jika sudah begini, lebih baik tinggalkan si dia lewat cara cepat mencari pacar baru.
4. Tak pernah menyesal
Cowok manipulatif adalah mereka yang tidak pernah merasa bersalah. Tak sebatas pada cowok saja, wanita pun juga bisa bersikap manipulatif.
Keterbukaan adalah salah satu kunci penting agar hubungan asmara berhasil. Menjalin hubungan dengan orang lain tentu tak luput dari yang namanya masalah. Disini lah kedewasaan Anda dan si dia diuji.
Merasa hanya Anda lah yang selama ini berkorban dengan selalu meminta maaf? Anda patut waspada karena besar kemungkinan si dia berhasil memanipulasi Anda.
Seseorang yang manipulatif selalu menolak untuk mengakui kesalahannya. Alih-alih meminta maaf, ia akan menciptakan keadaan seolah-olah Anda yang harus meminta maaf.
5. Membuat Anda ragu terhadap diri sendiri
Apalah arti menjalin hubungan asmara jika Anda tidak mendapatkan dukungan dari pasangan sendiri? Jika si dia kerap kali membuat Anda merasa “jatuh”, bukan tidak mungkin jika selama ini ia sedang memanipulasi Anda.
Orang yang manipulatif sangat mudah untuk menguasai pikiran orang lain, termasuk pasangannya. Ia tak segan untuk merusak rasa percaya diri Anda dengan selalu menunjukkan kelemahan, hingga menurunkan self-esteem Anda.
Tak sampai di situ, si dia juga akan mengungkit-ungkit bantuan yang sudah ia berikan. Intinya, si dia merasa Anda berhutang budi padanya. Inilah yang tak jarang membuat Anda merasa minder pada akhirnya.
Jika sudah seperti ini, jangan sampai Anda tenggelam terlalu jauh. Cara membangun percaya diri akan sangat membantu agar tak terus-menerus disepelekan olehnya.
6. Memaksakan kehendaknya
Memiliki pasangan yang pengertian merupakan suatu berkah. Namun, berbeda dengan si manipulatif yang selalu egois dengan memkasakan kehendaknya sendiri.
Ya, kerap memaksakan kehendak adalah ciri lainnya dari pasangan yang manipulatif. Ia hanya memprioritaskan dirinya saja tanpa memikirkan orang lain, terutama Anda sebagai pasangannya.
Dengan ego tinggi yang dimilikinya, si dia akan selalu memaksa Anda untuk menuruti Apa yang ia inginkan. Jika tidak, ia tak jarang bersikap dramatis yang bertujuan untuk memainkan emosi Anda.
7. Membuat Anda bergantung padanya
Meski tak ada salahnya untuk bergantung kepada pasangan sendiri, namun lain cerita jika pasangan Anda adalah seseorang yang manipulatif.
Manipulatif person selalu merasa lebih hebat sehingga baginya, Anda lah yang harus bergantung padanya. Ia bahkan tak jarang menciptakan kondisi dimana tak ada pilihan lagi bagi Anda selain bergantung padanya.
Si dia cenderung membuat Anda seakan tak berkutik, entah lewat kata-kata maupun perbuatan secara langsung. Pada akhirnya, Anda yang tidak sadar sedang dipermainkan olehnya akan menuruti apa yang ia inginkan.
Jika seperti ini, penting bagi Anda untuk segera sadar jika hubungan kalian sudah toxic. Dengan begitu, Anda bisa segera lepas dari cengkraman si manipulator.
Itu dia ciri-ciri pasangan manipulatif yang sudah Cinta Lia ulas untuk Anda. So, masih yakin mau berhubungan dengan tipe pasangan seperti ini?