Home » Cinta » Pernikahan » 10 Cara Mempertahankan Rumah Tangga yang Hampir Hancur

10 Cara Mempertahankan Rumah Tangga yang Hampir Hancur

by Devita Retno

Ketika memutuskan untuk menikah, semua orang pastilah ingin berbahagia. Menikah merupakan cara suci untuk mengikatkan diri seumur hidup dengan orang yang dicintai. Akan tetapi, seperti kita ketahui bahwa sebuah rumah tangga itu tidak selalu mulus perjalanannya. Masalah dan ujian akan datang silih berganti kadang tanpa diduga sebelumnya. Masalah apapun yang tidak diatasi dengan baik dapat menjadi penyebab perceraian suami istri.

Rumah tangga yang sedang retak ibaratnya seperti kaca yang telah retak pula. Keadaannya sangat rapuh. Mungkin satu tekanan kecil saja bisa membuat kaca tersebut hancur berkeping – keping. Begitu pula dengan nasib rumah tangga yang hampir hancur. Kesalahan sedikit yang dilakukan suami atau istri akan membuatnya semakin kacau dan sulit diperbaiki.

Bagaimana caranya memperbaiki?

Keadaan sulit yang membuat rumah tangga nyaris hancur bukannya tidak bisa diperbaiki. Bila kedua pihak sama – sama bertekad untuk mempertahankan perkawinannya, maka ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mempertahankan rumah tangga. Berikut adalah beberapa Cara Mempertahankan Rumah Tangga :

1. Berusaha membangun kepercayaan kembali

Keadaan rumah tangga yang nyaris hancur bisa dibangun kembali walaupun dengan sangat perlahan. Rumah tangga yang hampir hancur karena perselisihan dan terkena penyebab suami istri tidak harmonis  dan penyebab suami istri sering bertengkar biasanya juga akan mempengaruhi tingkat kepercayaan kepada masing – masing pihak.

Untuk membangunnya suami dan istri harus berusaha membangun kembali rasa percaya yang sempat memudar karena perselisihan tersebut. Kepercayaan adalah salah satu dasar dari rumah tangga yang kuat, maka usahakanlah untuk membangunnya kembali meskipun harus dilakukan dari nol lagi.

2. Jangan gengsi meminta maaf

Tips menjaga keharmonisan rumah tangga salah satunya adalah meminta maaf. Meminta maaf adalah tindakan yang sangat penting untuk dilakukan jika ingin menyelesaikan suatu masalah terutama dalam suatu hubungan. Kalau masing – masing pihak menahan gengsi dan tidak mau minta maaf maka tidak ada permasalahan dalam rumah tangga yang dapat selesai dengan baik. Meminta maaf bukan berarti menunjukkan kalau Anda bersalah, tetapi berani meminta maaf akan menunjukkan bahwa Anda peduli terhadap hubungan ini dan memiliki niat baik untuk melanjutkan kelanggengan hubungan.

3. Akui kesalahan masing – masing

Selain meminta maaf, mengakui kesalahan masing – masing juga sangat penting bila ingin memperbaiki rumah tangga yang nyaris hancur. Anda tentu ingin mencari cara menghindari perceraian. Dalam sebuah rumah tangga yang goyah, biasanya ada kesalahan dari kedua pihak yang terlibat. Walaupun mungkin kesalahan yang satu lebih besar daripada yang lain tetapi berani mengakui kesalahan sendiri adalah tindakan yang menunjukkan bahwa Anda terbuka untuk membicarakan masalah yang sesungguhnya terjadi, yang menjadi penyebab rumah tangga berada di ambang kehancuran.

4. Belajar untuk memberikan ruang pada pasangan

Memberikan ruang pada pasangan artinya memberi kesempatan pada masing – masing untuk mengelola emosinya sebelum menemukan cara mengambil keputusan yang tepat. Jika memaksa membicarakan masalahnya dalam keadaan emosi tinggi, maka hasilnya juga akan buruk. Bukannya berdamai, bisa jadi Anda berdua malah akan berpisah. Carilah cara menenangkan hati dan pikiran terlebih dulu. Beri kesempatan pasangan untuk mengatur emosinya sebelum membicarakan masalahnya, jangan saling mendesak untuk berbicara, carilah cara bersikap sabar sampai saat situasi sudah tepat.

5. Perbaiki komunikasi

Salah satu cara mengatasi perceraian di awal perkawinan adalah dengan memperbaiki komunikasi antar suami istri. Komunikasi yang buruk membuat sebuah rumah tangga akan kehilangan salah satu perekatnya. Dengan komunikasi yang buruk, suami dan istri tidak akan saling memahami. Bahkan akan menjadi penyebab pudarnya cinta, karena ada perasaan bahwa pasangannya tidak memahami dirinya.

Ciri – ciri pudarnya cinta akan terlihat ketika komunikasi memburuk, pasangan sulit mengungkapkan apapun kepada masing – masing dan bisa menyebabkan rumah tangga menjadi hancur. Perbaikilah cara Anda dan pasangan berkomunikasi untuk cara mencegah selingkuh dan cerai. Tingkatkan intensitas komunikasi dan cari kesamaan minat yang akan menyatukan suami istri dalam percakapan yang lancar. Berbicaralah dengan kata – kata yang baik, lembut dan sopan.

6. Coba mengerti kekurangan dan kelebihan pasangan

Kondisi rumah tangga yang nyaris hancur bisa juga disebabkan karena masing – masing tidak bisa menerima kekurangan pasangannya. Hal itu tidak akan menjadi masalah kalau masing – masing mau saling mengerti dan berusaha memaklumi. Namun berusaha memaklumi bukan berarti tidak mau memperbaiki diri. Jika sudah tahu hal apa yang tidak disukai pasangan dari diri Anda, maka cobalah cara merubah sifat dan cara merubah kepribadian menjadi lebih baik lagi. Begitu pula sebaliknya dengan pasangan Anda, dia juga harus mencari cara menjadi pribadi yang baik untuk menyenangkan Anda.

7. Bersikap terbuka kepada pasangan

Antara suami istri harus saling terbuka dan jujur. Biasakanlah untuk selalu terbuka kepada pasangan dan menceritakan berbagai macam kejadian yang terjadi dalam kehidupan Anda. Ungkapkan semua hal yang disembunyikan agar tidak ada lagi rahasia dalam rumah tangga Anda sebagai cara menghilangkan sikap curiga kepada pasangan.

8. Redakan emosi masing – masing

Tidak mampu melakukan cara meredam emosi ketika sedang berselisih akan menjadi jalan pembuka bagi kehancuran rumah tangga. Jika setiap perselisihan diselesaikan secara emosional dan tidak ada yang mau mengalah, akan sulit untuk menjaga keutuhan rumah tangga. Untuk memperbaiki rumah tangga yang hampir hancur Anda dan pasangan harus dapat menemukan cara bersikap tenang dan tahu cara menghargai orang lain agar bisa menyelesaikan setiap perbedaan dengan solusi yang baik.

9. Sediakan waktu untuk berdua

Cobalah untuk merekatkan kembali hubungan dengan menyediakan waktu untuk berdua saja sebagai tips menjaga hubungan tetap mesra. Keretakan rumah tangga bisa disebabkan karena kurangnya waktu untuk berdua. Mungkin suami istri bisa berlibur berdua saja atau hanya menghabiskan waktu berkualitas di rumah setiap ada waktu luang. Sebagai suami pasti tahu cara membahagiakan istri tercinta dan istri juga dapat mencoba lagi agar bisa mengetahui cara menjadi istri idaman suami.

10. Mencari saran dari orang yang lebih berpengalaman

Tergantung seberapa buruknya keadaan rumah tangga, jika kondisi keretakan sudah semakin parah maka suami dan istri bisa mencari bantuan pihak ketiga. Bisa saja pihak ketiga itu adalah orang dalam keluarga yang dituakan atau pergi kepada konsultan perkawinan. Jika mengatasi berdua terasa sulit, meminta bantuan orang lain yang sudah berpengalaman akan lebih baik.

Gesekan atau sandungan dalam hidup berumah tangga adalah hal yang sangat wajar, dan bagaimana semua itu akan berakhir sepenuhnya tergantung dari sikap yang diambil oleh suami dan istri. Jika keduanya tetap memegang teguh komitmen yang sejak awal diucapkan dalam janji pernikahan, maka tidak akan ada ancaman bahwa rumah tangganya akan hancur karena terpaan berbagai macam hal.

You may also like