Home » Kehidupan » Kisah Kehidupan » Cerita Hantu Di Rumah Sakit Angker yang Menyeramkan

Cerita Hantu Di Rumah Sakit Angker yang Menyeramkan

by ikenofalia

Setiap orang memiliki cerita hantu di rumah sakit angker, sehingga tidak mudah untuk dilupakan. Bangunan yang identik dengan tempat pengobatan ketika sedang sakit hingga tempat menyimoan jenazah ini memang sekilas tampak menyeramkan karena yang meramaikan tempat tersebut sebagian besar kondisi fisik tubuhnya dalam keadaan menurun bahkan ada yang koma. Walaupun saat ini cukup banyak rumah sakit yang memiliki fasilitas modern, hingga rumah sakit yang sudah cukup lama berdiri dan di renovasi bangunannya, tetap saja memiliki bagian yang angker.

Walaupun setiap orang memiliki keyakinan pada tuhannya masing-masing berdasarkan pada agama yang dianutnya, namun kepercayaan akan makhluk ghaib yang ada didunia ini pun tetap ada dalam diri setiap masyarakat. Bahkan kepercayaan tersebut semakin berkembang seiring dengan semakin banyaknya tempat angker yang diketahuinya. Salah satu dari tempat yang angker tersebut adalah rumah sakit baik jenis rumah sakit umum maupun rumah sakit khusus, seperti ‘sanatarium’ rumah sakit untuk orang yang kurang waras.

Cerita hantu di rumah sakit angker ada yang berasal dari dalam negeri maupun dari luar negeri, tergantung dari riwayat rumah sakit tersebut. Berikut beberapa cerita yang dimaksud, antara lain :

Desi Perawat Shift Malam

Perawat rumah sakit harus selalu siap siaga kapan pun dibutuhkan oleh pasiennya termasuk desi. Ia selalu ditugaskan oleh rumah sakit tempatnya bekerja untuk dinas jaga malam. kemungkinan karena ia masih belum berkeluarga dan kondisi fisiknya yang selalu prima membuatnya tidak pernah mengeluh untuk jaga malam. Suatu malam ketika ia berjaga ia mendapatkan dokumen pasien yang harus dicek mulai dari jadwal makan obat hingga kondisi terbarunya. Pak bambang merupakan salah satu pasien yang harus ia kontrol kondisinya malam itu. Waktu menunjukkan pukul 00.45 menit waktu, dimana ia mengecek setiap kondisi pasiennya. Ia pun berjalan menyusuri lorong menuju kamar nomor 30B tempat pak bambang dirawat. setelah masuk ruangan ia pun mulai mengecek pasien-pasiennya dan kembali ke meja administrasi di bagian depan.

Ketika ia sudah selesai dan menuju keluar kamar ia melihat seorang perawat berjalan menyusuri lorong. Desi pun segera keluar ruangan kamar pasien dan bergegas menghampirinya. Ternyata perawat yang ia kejar cukup cepat perginya hingga hanya terlihat berbelok ke toilet. Desi pun heran karena hanya ia yang ditugaskan malam itu tidak ada perawat lain di lantai tersebut kecuali di lantai lain. Ketika desi sampai di toilet wanita mengejar perawat tersebut terlihat ia sedang membungkuk membersihkan wajahnya. “Desi pun langsung bertanya mba perawat dari lantai atas atau bawah?” Namun perawat tersebut tidak menjawab. Desi pun memegang pundaknya dan bertanya kembali pertanyaan yang sama. Namun ketika perawat tersebut selesai membersihkan wajahnya dan berdiri tegap sambil menghadap kaca, desi pun sangat terkejut karena perawat tersebut matanya hilang satu dan bagian lehernya ada bekas digorok benda tajam yang mengering. perawat tersebut pun berkata “tolong saya mba, saya mencari mata saya mba….tolong saya mba…”.

Kemudian desi pun segera berlari keluar toilet terburu-buru hingga menabrak satpam. Satpam yang bernama pak edi pun bertanya apa yang terjadi, kemudian desi pun menjelaskan secara terperinci. Akhirnya pak edi menjelaskan pada desi bahwa perawat tersebut adalah yang bekerja di rumah sakit ini namun tewas bunuh diri dengan loncat dari atap gedung rumah sakit. Ketika ditemukan mayatnya memang tidak sempurna bola matanya hilang salah satunya. sejak itu memang arwah perawat yang bunuh diri tersebut selalu menunjukkan diri pada perawat yang dinas malam.

Heru Cleaning Service Rumah Sakit

Membersihkan ruangan rumah sakit merupakan bagian dari pekerjaan heru sebagai petugas pembersih. Suatu ketika ia sedang membersihkan ruangan kamar mayat mulai dari lantai hingga merapikan tempat tidur yang diatasnya tergeletak mayat baik dari korban kecelakaan hingga mayat yang meninggal sakit di rumah sakit namun belum diambil keluarganya. Ketika ia sudah selesai terdengar suara seperti ada barang yang dibawa sambil diseret. Heru pun mencari tahu asal suara tersebut, mulai dari bagian kolong meja, tempat tidur namun tidak menemukan apapun. heru pun heran dan ia akhirnya memutuskan pergi keluar dari kamar mayat tersebut. Tiba-tiba muncul kembali suara yang diseret, kemudian ia menengok kebelakang dan tidak melihat apapun. Namun dalam hatinya heru yakin ada sesuatu yang mengikutinya.

Heru yang bukan pertama kali membersihkan kamar mayat tidak pernah merasakan hal yang membuatnya bulu kuduknya sangat merinding. Lalu ia memutuskan meletakkan alat pembersihnya tersebut diruangan peralatan dan segera pulang karena waktu menunjukkan sudah jam 21.00. Namun ketika iya akan bergegas berganti pakaian tiba-tiba kakinya berat tidak bisa digerakkan seolah-olah ada yang memeganginya. kemudian ia tengok kebelakang tidak ada siapapun, ia pun panik dan berteriak minta tolong namun tidak ada yang mendengar. ia pun berusaha melangkahkan kaki sambil membaca ayat suci Al-quran perlahan mulai bisa diangkat kakinya dan mulai melangkah. Heru pun segera bergegas ke pintu namun ternyata tidak dapat dibuka. Kemudian ada suara yang diseret kembali di belakangnya dan ketika ia menoleh melibat sosok suster yang berjalannya duduk dan menyeretkan badannya. ia mengeluarkan suara “tolonggg….” heru pun sangat ketakutan sambil memegang pintu dan akhirnya bisa terbuka pintunya dan lari terbirit-birit.

Hingga ia bertemu dengan temannya yang satu profesi namun lebih senior yang bernama pak usman, kemudian bertanya pada heru apa yang terjadi, heru pun menjelaskannya. kemudian pak usman menceritakan bahwa dulu ada seorang perawat dalam perjalanan pulang ia diperkosa dan dipukuli kakinya hingga tidak dapat berjalan. perawat tersebut pun berusaha minta pertolongan sambil berjalan menyeretkan tubuhnya. ketika bertemu orang yang menolong ia tewas dalam perjalanan dan nyawanya tidak dapat diselamatkan. Oleh karena itu arwah perawat tersebut penasaran dan terkadang suka menunjukkan keberadaannya. Cara meredam emosi untuk heru dengan, menyarankan agar jangan bengong dan selalu ingat Tuhan ketika sedang bekerja, begitu yang diucapkan pak usman pada heru.

Arman Security Rumah Sakit Jiwa

Menjaga ketertiban di lingkungan rumah sakit jiwa merupakan salah satu tugas utama Arman Selain menjaga keamanan di rumah sakit. Pada hari jumat malam arman tugas jaga malam di rumah sakit, saat itu ia berdua dengan sesama teman seprofesinya hanya saja lebih senior dan sudah bertugas lama sejak rumah sakit didirikan yang bernama usman. Pasien rumah sakit jiwa yang dirawat totalnya ada 920 orang dan berbeda-beda tingat kurang warasnya tersebut, ada yang ringan, sedang dan juga berat. Usman dan Arman berjaga di bagian depan rumah sakit tepatnya dekat dengan bagian administrasi rumah sakit jiwa tersebut. Ketika sedang patrol menyusuri lorong rumah sakit sambil mengotrol masing-masing kamar pasien, Arman melihat sosok bayangan hitam sekelebat dari toilet rumah sakit menuju tangga darurat.

Ia pun mengejarnya khawatir ada pasien yang mencoba melarikan diri. Sampai di tangga darurat ia tidak menemukan siapapun bahkan hentakan kaki naik atau turun tangga pun tidak terdengar. Kemudia ketika Arman ingin keluar dari tangga darurat seketika pintu tersebut terbuka dan arman terhempas jatuh ke belakang namun masih dalam keadaan sadar. Setelah pintu terbuka ia melihat sosok lelaki hitam tinggi besar dan wajahnya menyeramkan dengan mata menatap tajam kearah arman. I

a pun minta tolong dan terdengar oleh usman sehingga dihampirinya arman ditangga darurat. Kemudian Arman pun menceritakan peristiwa yang di alaminya, dan usman pun menjelaskan bahwa dahulu ada pasien yang mengalami sakit jiwa berat dan dilakukan pengobatan secara lobotoomi, dimana tanda tanda orang akan meninggal ialah, kepala pasien dipasangkan helm yang dialiri arus listrik hingga akhirnya meninggal dunia. Sejak saat itu arwahnya penasaran dan sering terlihat sosoknya di rumah sakit jiwa ini, kemudian pengobatan dengan cara tersebut pun tidak dilanjutkan karena sudah memakan korban. Arman pun tertegun mendengar kisah yang diceritakan oleh pak usman, dan sejak itu arman pun tidak pernah lepas untuk berzikir setiap aktivitas jaga yang dilakukannya khususnya ketika jaga malam.

Beberapa cerita tersebut fakta dan nyata khususnya rumah sakit jiwa yang angker diceritakan tersebut berada di Ararat Lunatic, Australia. Disana memang dilakukan metode penyembuhan lobotomy dengan tujuan agar pasien diharapkan kembali lagi kesadarannya. Namun ternyata hasilnya tidak menggembirakan, bahkan cenderung mengakibatkan meninggal dunia. Rumah sakit yang dinamakan Aradele tersebut memiliki pasien sakit jiwa sebanyak tiga belas ribu orang. Karena banyaknya jumlah pasien tersebutlah yang mungkin membuat para dokter kejiwaan sering melakukan penelitian untuk meneliti cara berfikir orang yang sedang memiiki penyakit jiwa. Namun sayangnya dengan cara pengobatan tersebut pun membuat para pasien yang memiliki sakit jiwa tersebut meninggal dunia semua. Sehingga dilarang semua orang untuk melakukan pengobatan yang pernah dilakukan sejak dulu tersebut agar menghindarkan kematian yang tidak diharapkan.

Angkernya suasana rumah sakit khususnya rumah sakit jiwa ini membuat setiap orang ingin merasakan kehadiran makhluk tersebut sehingga memiliki pengalaman dan dapat menceritakan kisah hantu yang di alaminya di tempat tersebut. Ada pula rumah sakit jiwa lain yang konon katanya digunakan juga sebagai tempat mengeksekusi tahanan bahkan pasien sakit jiwa tersebut. Rumah sakit tersebut dinamakan sebagai rumah sakit jiwa ‘”Sai ying Pun” Psychiatry yang terletak di kota Hongkong.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa setiap rumah sakit yang angker suasananya memiliki latar belakang yang mendasari angkernya rumah sakit tersebut. Mulai dari kejadian bunuh diri yang dialami oleh karyawan rumah sakit hingga yang dialami oleh pasien rumah sakit itu sendiri. Selain itu cerita hantu di rumah sakit angker umumnya ada di rumah sakit jiwa diseluruh dunia. Karena dengan ketidakwarasan yang dialami pasiennya membuat para dokter di rumahsakit jiwa tersebut pun menjadi sedikit memiliki penyakit kejiwaan. Ini disebabkan digunakannya pasien rumah sakit jiwa tersebut untuk eksperimen pengobatan yang dilakukan oleh dokter yang bekerja di rumah sakit jiwa tersebut. Kejadian tersebut memang lebih sering terjadi di luar negeri sehingga banyak orang yang tertarik berburu hantu di rumah sakit jiwa yang pernah melakukan eksperimen tersebut. Konon di rumah sakit tersebut sering muncul suara-suara pasien yang mengalami kesakitan karena eksperimen yang dilakukan dokter rumah sakit jiwa tersebut.

Itulah cerita hantu di rumah sakit angker yang di alami oleh beberapa orang. Masih banyak lagi cerita hantu yang di alami ketika berada di rumah sakit. Jika berkunjung ke rumah sakit, lebih baik jangan sendirian, agar tidak di ganggu oleh hantu. Tips cerita yang baik untuk anak ialah, jangan terlalu menakuti anak dengan hantu. Lebih baik berikan keberanian kepada anak cara menghadapi masalah yang berat, seperti melawan hantu, agar anak tidak takut lagi pada hantu.

You may also like