Kisah cinta yang tak direstui memang membuat galau dan resah bagi pasangan yang sedang dimabuk cinta. Saat semua hal sedang terasa indahnya, tiba – tiba harus dihadapkan pada kenyataan kalau kisah cinta mereka mengalami rintangan yang cukup berat yaitu cinta tanpa restu. Percintaan memang biasanya tidak melibatkan dua orang saja, tetapi juga melibatkan keluarga dan orang tua, karena begitulah budaya yang biasa terjadi di sini. Restu dari orang tua dan keluarga dianggap sangat penting untuk menjadi ukuran melanjutkan hubungan.
Jika segala usaha telah dilakukan untuk mendapatkan restu tetapi tidak berhasil, biasanya hubungan tersebut akan kandas. Hati yang sangat saling mencintai satu sama lain dapat terluka dan patah. Patah hati biasanya justru membuat seseorang dapat menghasilkan kata – kata mutiara tentang cinta yang tak direstui. Berikut ini adalah beberapa dari kata – kata tersebut:
1. Kamu bisa memilih untuk menangisi apa yang hilang dari hidupmu atau merasa bahagia dengan apa yang kamu miliki.
Kehilangan seseorang yang dicintai memang sangat menyakitkan, apalagi jika perpisahan itu terjadi karena terpaksa. Namun Anda bisa memilih apakah ingin terus menangisi yang telah hilang, atau mencari hikmah dari keadaan tersebut dengan mensyukuri apa saja karunia lainnya yang telah didapat dalam hidup. Bersyukur merupakan salah satu cara menghilangkan sedih yang efektif.
2. Tidak perlu berjuang terlalu keras untuk mendapatkan cinta, biarkan cinta yang menemukanmu.
Restu orang tua yang tidak didapatkan terkadang membuat seseorang yang sangat mendambakan cinta cenderung berjuang terlalu keras untuk mendapatkannya. Bukan berarti tidak perlu berusaha untuk mendapatkan cinta, namun percayalah ketika sudah waktunya, cinta yang tepat akan menemukanmu. Cara menghilangkan galau setelah putus cinta adalah dengan meyakini bahwa semua hal indah akan datang pada waktunya.
3. Jika cinta tidak harus memiliki, tetapi mengapa tidak mudah pula untuk melupakan?
Cara melupakan rasa sakit hati ketika putus cinta memang sangat sulit. Ketika hati yang sedang berbunga oleh cinta tiba – tiba mengalami kekecewaan yang sangat dalam karena larangan orang tua, perasaan itu tidak akan hilang dengan cepat. Melanjutkan hidup, memperluas pergaulan adalah beberapa cara melupakan mantan untuk mengatasi perasaan sakit hati itu.
4. Kita saling mencintai dan juga saling menyayangi, namun kita tak bisa bersama. Aku mengerti ini bukan mauku dan ini juga bukan kemauanmu.
Kemauan orang tua terkadang sulit ditaklukkan, dan membuat kita terpaksa berpisah dengan pasangan. Cara move on dari mantan adalah dengan menerima keadaan dengan tabah dan menerimanya sebagai suatu hal yang sudah semestinya terjadi. Kepasrahan akan membantu menenangkan hati dan pikiran yang sedang galau akibat putus cinta.
5. Jika kau pergi karena orang kedua aku bisa menerima, tapi jika kau pergi karena orang tua aku tak terima
Kata – kata ini menunjukkan perasaan bahwa lebih baik kehilangan kekasih karena orang lain daripada karena terhalang restu orang tua. Betapa beratnya jika hubungan yang dibina mendapat tentangan dari orang tua padahal kedua pihak saling menyayangi. Penyebab hubungan tidak direstui orang tua memang beragam dan terkadang sulit dipastikan secara logika.
6. Sakit hatiku bukan karena cinta, tapi karena tidak direstui orang tuamu.
Seseorang dapat mengalami sakit hati bukan karena perasaan cintanya sendiri, tetapi karena merasa ditolak oleh orang tua pasangannya. Perasaan ditolak tersebut bisa menjadi penyebab hubungan renggang dengan pacar.
7. Hanya kau yang kuinginkan, hanya kau seorang.
Ketika sedang terbuai cinta, bahaya cinta mati sama pacar adalah ketika seseorang merasa tidak membutuhkan orang lain untuk melengkapi hidupnya dan menutup diri dari orang lain, terlebih jika tidak mendapatkan restu dari keluarga, terutama orang tuanya. Ia tidak mengerti mengapa orang lain berusaha menghalangi kebahagiaannya.
8. Jodoh itu di tangan mama. Kalau mama tidak setuju, berarti bukan jodoh kita.
Ya, ini kata – kata yang sangat mengena bagi hubungan cinta. Banyak yang meyakini kalau restu orang tua terutama ibu pasti akan didapatkan jika si dia memang benar jodoh kita. Ibulah yang menentukan berdasarkan perasaannya, siapa orang yang tepat bagi kita atau yang tidak tepat.
9. Belajar memahami bahwa tak semua keinginan bisa terpenuhi, barangkali obat terbaik tuk mencegah kecewa dan sakit hati.
Kata – kata ini bisa menjadi cara menenangkan hati dan pikiran ketika menghadapi kekecewaan yang diakibatkan putus cinta. Berusaha menerima bahwa tidak semua keinginan bisa terpenuhi apalagi jika berkaitan dengan pilihan jodoh yang ditentang orang tua.
10. Jodoh itu pilihan Tuhan atau orang tua.
Kata – kata ini menunjukkan bahwa pasangan kekasih tidak mempunyai kuasa atas keputusan mereka. Jika bukan karena kuasa Tuhan yang dapat mempersatukan mereka, maka kuasa orang tualah yang berperan menyatukan atau memutuskan hubungan mereka.
11. Kata mama cintaku padamu cinta monyet
Ketidak yakinan orang tua akan status hubungan anaknya dengan pacar menjadi dasar tidak diberikannya restu tersebut. Kalau orang tua mengira anaknya hanya mengalami cinta monyet, maka anggapan yang timbul akan cenderung meremehkan keseriusannya dan tidak memberi restu.
12. Cinta tak direstui backstreet pun dilalui
Cara mengungkapkan rasa sayang kepada pasangan yang tidak mendapatkan restu orang tua terkadang dengan menjalani hubungan backstreet atau sembunyi – sembunyi. Jalan backstreet pun ditempuh karena tidak ingin kehilangan orang yang dicintai dan menjadi cara menyenangkan pacar agar ia tidak merasa sangat kecewa karena ditolak oleh orang tua.
13. Aku harap kau mengerti orang tuamu patut kau turuti. Mereka sangat menyayangimu, jadilah anak berbakti.
Merelakan orang yang dicintai pergi untuk menuruti keinginan orang tuanya adalah cara menjadi lebih dewasa dalam berpacaran. Menempatkan kata – kata orang tua diatas keinginan untuk melawannya dan menjadi anak yang berbakti.
14. Ingin kurangkul cintaku dan cintamu dalam ikatan sempurna, restunya adalah yang utama, maka berjuanglah bersama.
Berjuang bersama adalah cara menjaga hubungan dengan pacar agar langgeng. Jika pasangan kekasih sudah benar – benar yakin dengan jalan yang mereka tempuh, maka langkah berikutnya adalah berjuang untuk mendapatkan restu dari orang tua dan keluarga.
15. Kuharap kau mengerti, aku harus meninggalkanmu. Cinta kita cinta yang tak direstui.
Cara meninggalkan pacar tanpa menyakiti perasaannya tentu sangat sulit. Bagaimanapun, sakit hati pasti akan dirasakan olehnya karena ditinggalkan. Tetapi jika harus dilakukan karena hubungan itu terganjal restu dari orang tua, maka itu adalah pilihan yang harus diambil oleh seseorang.
16. Mau dikatakan apa lagi, kita tak akan pernah satu, cinta kita tak direstui
Jika sebuah hubungan tidak mendapat restu, kelihatannya memang seperti masalah yang tidak akan ada jalan keluarnya untuk bersatu. Apapun yang dilakukan untuk mendapatkan restu itu selalu menemui jalan buntu, maka perpisahan adalah jalan terakhir.
Kata – kata yang menggambarkan suatu hubungan cinta yang tanpa restu memang terkadang membuat sedih siapapun yang membacanya. Namun di saat lain juga bisa menjadi motivasi bagi orang yang pernah mengalaminya untuk bangkit dan berjuang meraih kebahagiannya kembali.