Home » Cinta » 13 Cara Membuat Orang Jatuh Cinta Pada Pandangan Pertama dan Diterima

13 Cara Membuat Orang Jatuh Cinta Pada Pandangan Pertama dan Diterima

by Reza Shabrina

Jatuh cinta pada pandangan pertama bukanlah sekedar mitos? Hal ini bisa saja terjadi pada kehidupan percintaan anda. Jatuh cinta pandangan pertama memang bisa membuat hati berdebar-debar tidak karuan. Bahkan tak jarang jath cinta pada pandangan pertama bisa berlanjut ke arah yang lebih serius. Banyak cara yang bisa anda lakukan untuk membuat orang yang anda sukai jatuh cinta pada anda hanya lewat pandangan pertama saja. Nah berikut ini cara-cara yang bisa anda lakukan. (baca juga: Cara Mudah Bersosialisasi Dengan Orang lain)

1. Perhatikan Penampilan Anda

Jatuh cinta pada pandangan yang pertama selalu terkait dengan ketertarikan fisik, entah itu cantik, tampan, menarik, dan sejenisnya. Sehingga jika anda menatap orang tersebut terus menerus, maka akan timbul rasa kagum pada diri anda. Sehingga jika anda ingin  membuat orang jatuh cinta pada pandangan yang pertama, maka anda perlu memperhatikan penampilan anda. Buatlah diri anda semenarik mungkin sehingga lawan jenis dapat tertarik pada anda. Mulai dari wajah, pemilihan pakaian, hingga sikap anda sehari-hari perlu anda perhatikan dengan baik. (baca juga: Bahaya Curhat Dengan Lawan Jenis)

2. Murah Senyum

Untuk membuat orang jatuh cinta sejak pandangan pertama, maka tentunya anda harus memiliki senjata yang ampuh. Tak perlu alat kecantikan dengan harga yang begitu mahal, cukup dengan senyuman saja sudah menjadi senjata ampuh untuk anda. Dengan murah senyum, anda bisa membuat siapapun menjadi tertarik pada anda. Tentu saja senyuman yang anda berikan bukanlah senyuman yang palsu ataupun dibuat-buat. Namun senyuman tersebut memang benar dapat memperlihatkan kepribadian anda yang selalu ceria dan menjadi pusat perhatian. (baca juga: Tanda Pria Cemburu Diam Diam)

3. Rapi dan Tampil Percaya Diri

Tak perlu tampil dengan gaya glamor dan trendy untuk bisa memikat lawan jenis, yang terpenting adalah bagaimana agar penampilan anda enak dilihat. Misalnya saja pada pemilihan pakaian yang tepat dan nyaman. Dengan pakaian yang nyaman tentu saja anda akan semakin nyaman menggunakannya. Yang paling penting adalah anda harus menunjukkan kepercayaan diri saat mengenakannya. (baca juga: Cara Menghadapi Pacar Egois dan Keras Kepala)

Ketika diri anda merasa percaya diri serta nyaman dengan penampilan anda maka orang lain yang ada di sekitar anda juga merasakan hal yang sama. Jangan lupa untuk menyemprotkan parfum terbaik anda yang bisa membuat lawan jenis akan selalu teringat dengan wangi tersebut. (baca juga: Ciri Ciri Wanita Sederhana Tapi Berkelas)

4. Bersikaplah Ceria

Tidak ada satupun yang menyukai jika berteman ataupun melihat orang yang selalu cemberut bahkan sering berkeluh kesah. Apalagi seorang pria, dirinya tidak akan menyukai wanita yang selalu menampakkan muka masamnya setiap kali bertemu dengannya. Sehingga jika anda menginginkan perhatian lebih dari lawan jenis anda, maka jangan sesekali mencoba sikap seperti itu. Tak perlu tertawa hingga terbahak-bahak, cukup tampilkan sikap ceria serta tersenyum menjadi hal yang paling penting di dalam menarik cinta pada pandangan pertama. (baca juga: Tips Pacaran Jarak Jauh Agar Tidak Bosan)

5. Ajaklah Mengobrol Tentang Topik Yang Menyenangkan

Cobalah untuk menarik perhatian dari lawan jenis yang anda sukai dengan mengobrol. Anda bisa menggunakan topik-topik yang menyenangkan sebagai bahan obrolan. Tak perlu topik yang terlalu berat, yang terpenting adalah lawan bicara anda menyukai obrolan yang sedang dilakukan. Jika bisa anda dapat mengobrolkan hal-hal yang disukainya. Cobalah perhatikan dari pembicaraan yang sedang anda lakukan untuk menemukan hal-hal yang disukainya. Dengan cara tersebut tentu saja akan membuat obrolan semakin menyenangkan dan tentunya lawan jenis akan makin tertarik pada anda. (baca juga: Penyebab Pria Menjadi Gay)

6. Berikan Kesan Sedikit Misterius

Cobalah untuk menujukkan kesan misterius dalam diri anda, kebih tepatnya adalah buat orang tersebut merasa penasaran dengan anda. Jangan memberitahukan segala hal mengenai anda secara langsung, berikan secara bertahap sehingga dirinya makin penasaran dengan anda. Misalnya saja ketika dirinya bertanya mengenai kehidupan ataupun hal-hal yang berkaitan tentang personal anda, akan lebih baik jika anda tidak memberitahunya terlebih dahulu.

Jika sampai dirinya mengatakan hal-hal tersebut, cukup saja anda menjawab “lain kali” “di waktu yang lain” untuk membuat dirinya semakin penasaran dengan anda. Selain itu biarkan dirinya berusahan untuk mencari tahu mengenai kontak anda. Semakin penasaran tentu saja membuat dirinya akan semakin mencari tahu mengenai diri anda. (baca juga: Cara Agar Dihargai Orang Lain)

7. Tunjukkan Jika Anda Tertarik

Meskipun anda seakan membatasi diri, namun jangan lupa untuk tetap menunjukkan jika anda memang tertarik dengannya. Misalnya saja, ketika anda sedang bertemu dan mengobrol, cobalah untuk memperhatikannya. Bahkan biarkan dirinya mengetahui jika anda memang sedang memperhatikan dirinya. Hal ini tentu saja akan membuat dirinya menjadi tersenyum tersipu.

Anda juga bisa menunjukkan jika anda memang menyukainya dengan isyarat-isyarat khusus, misalnya saja dengan membuat eyes contact, tersenyum saat dia menceritakan lelucon dan lainnya. Anda sendiri yang lebih mengetahui bagaimana anda seharusnya bersikap. (baca juga: Keuntungan Banyak Teman Yang Setia)

8. Carilah Persamaan

Seseorang akan secara langsung tertarik dengan orang lainnya yang memiliki kesamaan dengan dirinya. Berdasarkan survey yang ada, orang akan merasa tertarik pada orang lain yang memiliki kesamaan setidaknya 50% dari yang dimiliki oleh orang lainnya. Sehingga sebisa mungkin carilah persamaan dengan lawan jenis yang anda sukai tersebut ketika sedang mengobrol.

Anda bisa menggunakan trik “saya juga” untuk mengesankan jika anda memiliki kesamaan dengannya. Namun yang perlu anda ingat adalah jangan sampai anda merubah kepribadian anda hanya untuk dirinya. Tetap menjadi diri anda sendiri meskipun anda ingin membuatnya jatuh cinta pada pandangan pertama. ( baca juga: Cara Mengetahui Orang Berbohong atau Tidak)

9. Perhatikan Hal-Hal Yang Detail Tentang Orang Tersebut

Baik wanita ataupun pria menyukai jika ada orang lain yang memperhatikan dengan detail mengenai dirinya. Anda bisa menggunakan cara ini untuk membuat orang tersebut jatuh cinta pada anda. Misalnya saja ketika dirinya sedang melontarkan candaan, anda bisa tersenyum ataupun tertawa untuk menanggapinya. Atau anda juga bisa memberikan pujian terhadap penampilan serta kepribadian dirinya yang begitu menyenangkan. Baik pria ataupun wanita akan menyukai jika dirinya diperhatikan hingga ke hal-hal yang detail oleh orang lainnya. (baca juga: Cara Mengetahui Orang Berbohong Atau Tidak)

10. Tunjukkan Sisis Menyenangkan Dalam Diri Anda

Tentu tidak akan orang lain yang mau berdekatan dengan orang lainnya yang tidak menyenangkan bahkan hanya membuat kesal saja. Sehingga agar membuat orang yang anda sukai betah berlama-lama dengan anda, maka tunjukkan sisi yang menyenangkan selama bertemu. Jangan sesekali menampakan wajah masam ataupun membuat orang tersebut kesal pada anda. Jika anda berbuat seperti itu, tentu saja yang ada akan membuat dirinya tidak ingin berlama-lama bersama anda. Untuk itu tunjukkan sisi yang menyenangkan dan selalu tersenyum. (baca juga: Cara Mengatasi Wanita Ngambek)

11. Pintarlah Mencairkan Suasana

Tentunya orang akan menyukai jika berbicara dengan orang yang pintar serta memiliki wawasan yang luas. Mengapa? karena orang-orang tersebut akan menyenangkan ketika diajak mengobrol serta tidak akan membosankan. Selain itu, orang-orang yang memiliki wawasan luas tentunya akan mudah mencairkan suasana dan membuat orang lain dapat nyaman ketika berada di sampingnya. Sehingga sebisa mungkin cobalah untuk mencairkan suasana saat bertemu sehingga nantinya membuat pertemuan anda menjadi lebih menyenangkan dan berkesan. (baca juga: Tanda Tanda Hubungan Akan Putus)

12. Jangan Pernah Menyombongkan Diri Anda

Tentunya anda boleh menunjukkan kelebihan yang anda miliki pada orang yang anda sukai tersebut. Dengan begitu tentu saja akan membuat dirinya lebih terkesan kepada anda. Namun jangan sampai cara anda terlihat seperti anda sedang menyombongkan diri anda. Tentu saja sikap dan cara anda tersebut malah membuat orang lain jengah dan bosan dengan obrolan yang anda lakukan. (baca juga: Tanda-Tanda Wanita Masih Sayang Mantan)

13. Buatlah Kesan Pertama Yang Terbaik

Kesan pertama menjadi hal penting yang harus anda miliki ketika ingin membuat orang yang anda sukai jatuh cinta pada pandangan pertama. Untuk itu buatlah kesan pertama sebaik mungkin pada orang yang anda sukai. Tak hanya pada penampilan saja, sikap, kepribadian, serta berbicara anda juga perlu diperhatikan ketika bertemu. Tunjukkan segala sisi terbaik yang anda miliki sehingga membuat orang tersebut juga tertarik pada anda. Misalnya saja dengan menggunakan pakaian terbaik, kenakan parfum, bicara sesopan mungkin  dan lainnya. Anda sendiri lah yang paling tahu bagaimana harusnya bersikap. (baca juga: Cara Mengajak Mantan Balikan)

Nah itu tadi beberapa cara membuat orang lain jatuh cinta pada pandangan pertama. Membuat jatuh cinta pada pandangan pertama memang bukanlah hal yang mudah, namun jika anda mengetahui triknya maka tentu saja anda bisa melakukannya dengan mudah. Pastikan tetap jadi diri sendiri dan tunjukkan sisi terbaik yang anda miliki sehingga membuat orang lain terkesan dengan anda. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.

baca juga:

You may also like