Kenapa ibu tiri identik dengan seorang ibu yang jahat dan memperlakukan anak tirinya dengan buruk? Kenapa seorang ibu tiri mendapatkan image negatif oleh banyak orang? Hal ini dipengaruhi oleh berbagai peristiwa yang pernah terjadi dimana memang seorang ibu tiri tidak menyukai, mencintai dan menyayangi anak tirinya seperti anak kandung sendiri. Inilah yang juga menjadi penyebab orang tua pilih kasih terhadap anaknya. Sementara, bahaya menampar anak bagi orangtua tiri akan membuat imagenya semakin buruk.
Juga berbagai tontonan dari sinetron yang banyak memperlihatkan tayangan seorang ibu tiri yang jahat. Ditambah lagi dengan persepsi masyarakat yang cenderung menganggap ibu tiri tidak akan bisa menyayangi anak tirinya dengan tulus dan memperlakukannya dengan baik.
Sebagai seorang anak yang harus hidup dengan ibu tiri, apa yang harus dilakukan jika memang pada kenyataannya ibu tiri ini bersikap jahat dan licik? Menghadapi orang yang licik memanglah tidak mudah terlebih lagi jika ia sangat pandai dalam memainkan perannya. Tak jarang saat anak mengadu pada ayahnya, yang terjadi justru sebaliknya, di mana sang ayah lebih mempercayai ibu tiri daripada anak kandungnya sendiri.
Dan menganggap anaknya hanya merasa cemburu atau merasa tidak terima karena posisi itu kan dengannya tergantikan sehingga mengadukan hal-hal jelek tentang ibunya. Nah, berikut adalah cara menghadapi ibu tiri yang licik agar berbalik menjadi baik.
1. Cobalah ubah pandangan negatifmu tentang ibu tiri
Ibu tiri dibayangkan sebagai sosok yang kejam dan menakutkan sehingga hal ini terus tertanam dalam pikiran. Pengaruh pikiran negatif inilah yang membuat kamu selalu merasa tidak nyaman berada di dekat ibu tiri. Bahkan baik ibu tiri pun bisa kamu pandang sebagai hal yang negatif sehingga apapun yang dikerjakan oleh ibu tiri terlihat buruk dimatamu. Bahkan hati mereka dipenuhi oleh kecurigaan karena pikiran kamu sudah tersetting untuk menghapus image baik seorang ibu tiri.
2. Coba sayangi dan cintai ia dengan tulus layaknya ibu kandung sendiri
Apa yang kita tabur itulah yang kita tuai, jika kita berbuat baik kepada seseorang maka kebaikan pula yang akan kita dapat. Agar ibu tiri bisa memperlakukanmu dengan baik maka kamu juga harus memulai untuk berlaku baik padanya. Mencintai dan menyayanginya dengan tulus layaknya ibu kandung sendiri kamu sendiri. Perlahan hati seorang ibu tiri itu juga akan bisa berubah seperti dengan apa yang kamu rasakan. Sementara, seorang ibu tiri juga harus bersikap sama utnuk cara mendidik anak nakal.
3. Perlakukan ia seperti ibu kandungmu sendiri
Terkadang seorang anak sulit untuk menerima kehadiran seorang ibu tiri yang menggantikan posisi ibu kandungnya. Sikap yang tidak mau menerima ini membuat hubungan anak dan ibu tiri tidak berjalan dengan baik. Begitu juga sebaliknya dimana seorang ibu tiri juga merasakan hal yang tidak jauh berbeda dengan sang anak.
Ibu tiri juga bisa merasakan cemburu melihat hubungan anak dan ayahnya. Terlebih jika ia merasa terabaikan dan dikesampingkan. Maka dari itu seorang anak juga harus mencoba untuk membangun hubungan yang baik dengan ibu tirinya.
4. Jadilah anak penurut untuk mengubur rasa tidak sukanya
Seorang ibu tiri berlaku licik bisa dikarenakan karena dirinya yang belum bisa memposisikan diri sebagai ibu yang baik untuk anak tirinya. Ditambah lagi dengan pikiran-pikiran negatif tentang anak tiri yang nakal atau dimana ia berada di posisi tersalahkan saat anak nakal. Sebagai anak, cobalah menjadi anak yang baik dan penurut padanya agar ia pun sadar bahwa memiki anak tiri tidak seburuk yang ia bayangkan.
5. Bicarakan dengan ayah
Hal yang harus dilakukan seorang anak terlebih dahulu dalam cara menghadapi ibu tiri yang licik adalah dengan membicarakan permasalahan ini dengan ayah. Ayah adalah orang yang paling tepat yang bisa mengatasi permasalahan ini dikarenakan ibu tiri adalah orang yang beliau pilih sebagai pengganti ibu dari anak-anaknya. Ayah yang bijak akan bisa menyikapi permasalahan ini dengan baik dan bukannya malah berat sebelah. Seorang ayah pun harus bisa memahami anak untuk menghindari berbagai penyebab anak melawan orang tuanya.
6. Bicarakan dengan keluarga yang lain
Jika berbicara dengan ayah tidak memberikan solusi yang baik dan tidak merubah apapun cobalah untuk mencari cara menghadapi ibu tiri yang licik dengan membicarakan masalah ini dengan anggota keluarga lainnya seperti om atau tante. Pastikan kamu tidak memendam perasaan dan menghadapinya sendirian yang bisa membuat kamu jadi tertekan.
7. Cuek dan jangan ambil pusing selama beliau tidak menyakitimu
Seperti apa liciknya seorang ibu tiri? Selama ia tidak melakukan kekerasan dan merugikan diri kamu sendiri sebaiknya abaikan saja semua perbuatannya itu. Selama beliau tidak berusaha membuat hubungan kamu dan ayahmu jadi retak, abaikan saja.
Sikap liciknya ini terjadi bisa dikarenakan perasaan iri padamu karena ayahmu lebih perhatian padamu. Yang terpenting adalah tetap menjadi anak yang baik, terutama pada ayah. Jadi jika beliau mencoba menghasut ayahmu, hal itu tidak akan mempan karena kamu tahu siapa dirimu dan bagaimana kamu sebenarnya.
Demikianlah 7 cara menghadapi ibu tiri yang licik agar berubah menjadi baik. Meski begitu, tidak semua ibu tiri itu memiliki ciri-ciri wanita berhati busuk. Dan bagi ibu tiri, cobalah berbagai cara menghadapi anak tiri yang belum bisa menerima Anda. Simak juga cara mengetahui orang tua kandung atau bukan untuk menjawab rasa penasaranmu.