Menjadi orang yang populer dan disukai oleh banyak orang pastinya menjadi keinginan kita. Terkadang kita pasti akan berpikir bagaimana caranya untuk menjadi orang yang disukai dimana saja ketika melihat salah satu orang yang memiliki sifat tersebut. Sebenarnya memang ada penyebab khusus mengapa seseorang selalu tampak disukai dan diterima dimana saja dalam pergaulan sehingga ia menjadi sangat mudah untuk berbaur dan menjalin pertemanan serta koneksi dengan orang lain. Semua itu tergantung dari sifat alami seseorang yang mendapatkan pentingnya pendidikan karakter sejak dini, sehingga ketika dewasa ia memiliki karakter kuat dan positif yang membuatnya mudah disukai siapa saja dan dimana saja.
Intinya, seorang yang tampak populer dan selalu disukai adalah seseorang yang tahu bagaimana caranya membawa dirinya dalam berbagai suasana dan dalam berbagai lingkungan. Hal itu akan diperoleh berkat pendidikan karakter anak yang diajarkan orang tua sejak dini kepada seseorang. Jika Anda ingin menjadi seorang yang disukai oleh banyak orang dalam pergaulan, cobalah untuk mengembangkan beberapa Tips Agar Disukai Banyak Orang :
1. Merasa nyaman dengan diri sendiri
Sulit sekali untuk mengetahui cara menjadi pribadi yang baik jika Anda tidak merasa nyaman dan menerima dengan keadaan diri sendiri. Anda haruslah menjadi orang yang dapat merasa nyaman dengan kepribadian yang dimiliki, barulah lingkungan sekitar akan dapat menerima Anda. Temukan cara agar percaya diri dan cara meningkatkan keyakinan diri agar kepribadian Anda yang matang dapat terlihat dari luar.
2. Menjaga kata – kata
Terkadang untuk mencari cara mengatasi kurang percaya diri seseorang, ucapan yang keluar dari mulut tidak terkontrol. Padahal, tutur kata yang baik dan santun juga menjadi tolok ukur bagi seorang manusia untuk disukai oleh orang lain. Jika Anda bisa menjaga ucapan – ucapan yang keluar dari mulut dengan baik dan sering mengucapkan kata – kata bijak yang menentramkan daripada mengeluarkan ucapan negatif, maka hal ini sudah akan menjadi satu nilai tambah bagi kepribadian Anda.
Terkadang salah satu bentuk ucapan negatif itu adalah kebiasaan untuk memberi komentar kepada orang lain dalam bentuk yang tidak mendukung. Menahan diri untuk mengomentari orang lain dengan negatif juga akan memberi manfaat besar bagi pembentukan kepribadian Anda menjadi orang yang disukai dalam pergaulan.
3. Bersikap apa adanya
Hal ini berarti Anda harus menjadi orang yang jujur. Jika tidak menyukai satu situasi atau seseorang, sebaiknya ungkapkan dengan baik mengenai ganjalan yang dirasakan. Tentunya dengan menggunakan bahasa yang baik dan langsung kepada orangnya, jangan dengan menyindir atau marah tanpa alasan yang jelas.
Tunjukkan bahwa Anda adalah orang yang tidak bisa diremehkan namun juga sekaligus bisa bertindak bijaksana. Temukan cara menghilangkan rasa pemalu dan cara menghilangkan rasa malu berlebihan dari diri Anda sehingga bisa menjadi orang yang bersikap natural dan apa adanya.
4. Jangan berpura – pura
Menghilangkan jati diri sendiri karena ingin diterima oleh orang lain dan ingin menjadi cara agar disukai banyak orang sama sekali bukan merupakan tindakan yang benar. Jika Anda berusaha menjadi orang lain karena mengira sosok palsu seperti itulah yang dapat menjadi tips agar disukai dalam pergaulan, maka langkah yang Anda ambil keliru. Akan sulit bersandiwara dan mempertahankan pribadi yang bukan jati diri Anda dalam waktu lama. Bahkan lambat laun orang lain pun akan bisa melihat kepalsuan pribadi Anda.
5. Introspeksi diri
Jika sulit untuk mengembangkan kepribadian yang membuat Anda bisa menjadi orang yang disukai dalam pergaulan, mungkin ini adalah saatnya Anda melakukan introspeksi diri. Apakah selama ini Anda telah bisa menemukan cara menghilangkan sifat sombong, cara menghilangkan sifat angkuh atau cara menghindari perilaku tercela yang ditunjukkan dalam pergaulan. Kalau beberapa sifat negatif tersebut masih lebih dominan daripada sifat Anda yang positif, maka itu artinya Anda masih harus memperbaiki diri dengan cara merubah sifat dan cara merubah kepribadian agar dapat lebih disukai dalam pergaulan.
6. Cari panutan yang baik
Belajar untuk menjadi orang yang disukai dalam pergaulan akan lebih mudah jika Anda memiliki panutan yang tepat. Carilah seseorang yang sekiranya memiliki berbagai kualitas yang Anda inginkan dalam diri Anda. Tentunya keinginan Anda untuk menjalankan tips agar disukai dalam pergaulan sedikit banyak dipengaruhi oleh sosok seseorang yang Anda kagumi. Contohlah berbagai sifat baiknya dengan benar. Lebih mudah untuk mempelajari berbagai hal baru jika Anda memiliki contoh untuk ditiru.
7. Bahagiakan diri sendiri
Carilah cara membahagiakan diri sendiri dengan maksimal, karena seseorang yang bahagia jarang menemui kesulitan untuk bersikap selalu ceria dan positif. Sikap – sikap tersebut merupakan beberapa dari kualitas yang dimiliki oleh seorang yang tahu cara menerapkan tips agar disukai orang dalam pergaulan.
8. Jangan cepat berpuas diri
Satu hal yang penting adalah jangan menjadi orang yang cepat berpuas diri. Manusia harus selalu belajar selama seumur hidupnya untuk dapat terus mengembangkan dan memupuk semua sifat baik yang dimiliki dan meminimalkan sifat buruk atau kekurangan dirinya. Jika Anda cepat merasa puas, maka Anda akan berhenti berkembang secara pribadi dan mental.
9. Bisa menempatkan diri dengan baik
Tips agar disukai dalam pergaulan adalah jika Anda tahu cara menempatkan diri dengan baik dalam berbagai situasi dan juga dalam berbagai lingkungan dalam pergaulan. Orang yang mudah menyesuaikan diri akan mudah pula diterima dan disukai oleh orang – orang lainnya.
10. Biasakan meminta maaf ketika melakukan kesalahan
Tidak sungkan meminta maaf ketika melakukan kesalahan atau ketika berada dalam situasi yang tidak nyaman dan canggung akan membuat orang melihat ciri – ciri orang baik hati dalam diri Anda. Orang yang tidak gengsi untuk meminta maaf dan mengakui kesalahannya biasanya adalah orang yang memiliki kebesaran hati untuk tahu bagaimana cara menghargai orang lain.
11. Bersikap rendah hati
Orang yang mampu menerapkan cara menghindari sifat takabur dan cara menghindari sifat riya adalah orang yang rendah hati. Orang seperti ini tidak akan menemui kesulitan untuk disukai dalam pergaulan. Orang lain akan merasa nyaman dan senang berada di dekat sosok yang seperti ini dan mereka bahkan akan menjadi panutan yang baik.
12. Bertanggung jawab
Sikap seseorang yang penuh tanggung jawab akan setiap perbuatannya juga bisa menjadi awal yang baik bagi proses menjadi orang yang disukai dalam pergaulan. Orang yang tahu tanggung jawab tentunya sangat dapat diandalkan bantuannya dan keberadaannya akan sangat menolong para rekannya dalam pergaulan.
Menjadi orang yang selalu disukai dalam pergaulan dan disenangi tentunya harus berjalan secara alami. Anda tidak akan mendapatkan kesuksesan tersebut jika memaksakan diri untuk tampak menjadi orang baik dengan berlebihan. Yang perlu Anda ingat juga bahwa roda kehidupan tidak akan selalu berada di atas. Ada kalanya ketika kehidupan kita sedang berada di bawah, akan ada orang – orang yang dulu menyukai Anda mungkin saja meghindar dan tidak mau lagi berurusan dengan Anda. Jika demikian halnya yang terjadi maka Anda akan dapat mengetahui siapa saja yang merupakan teman sejati dan siapa yang bukan.