Home » Kehidupan » 6 Perbandingan Nafsu Pria dan Wanita

6 Perbandingan Nafsu Pria dan Wanita

by Luwisa Zelnovra

Nafsu menjadi bagian dari emosional manusia dan menjadi bagian dari psikologis yang kekuatannya cukup besar dalam mempengaruhi dan mengendalikan pemikiran manusia. Nafsu inilah yang menyebabkan manusia memiliki banyak hasrat untuk dipenuhi. Nafsu juga berperan besar dalam mendorong manusia untuk menjadi tamak jika tak mampu mengendalikannya dengan logika. Jadi nafsu adalah dorongan yang datang dari dalam diri setiap manusia untuk melakukan berbagai hal yang diinginkan.

Nafsu, hawa dan syahwat adalah tiga hal yang berbeda namun selalu berdampingan dan berkaitan erat dengan nafsu. Hawa nafsu merupakan dorongan dari dalam diri yang kuat untuk melakukan sesuatu yang bersifat duniawi. Hawa nafsu bisa dihubungkan ke dalam banyak makna. Sementara, nafsu syahwat dihubungkan kebutuhan biologis manusia atau seksualitas. Nah, apa yang membedakan antara nafsu pria dan wanita? Berikut adalah perbandingan nafsu pria dan wanita.

1. Pria Syahwatnya Lebih Besar Dibanding Wanita

Syahwat bagian dari nafsu dan syahwat pada pria lebih besar dari pada wanita. Hal ini ditujukkan dengan keinginan seorang pria untuk berhubungan jauh lebih besar. Sementara banyak yang beranggapan bahwa nafsu wanita lebih besar lantaran kekuatan syahwat yang menguasinya. Sementara pada pria justru sebaliknya, ia mampu mengendalikan nafsu syahwat. Nafsu dan hasrat yang lebih besar ini yang menjadi alasan mengapa pria selingkuh meski cinta pasangannya, yakni karena nafsunya yang tak terpenuhi.

2. Pria Lebih Aktif Melampiaskan Nafsu Dibanding Wanita

Dalam hal pelampiasan nafsunya, seorang pria lebih aktif mencari pasangan yang bisa memuaskan nafsu yang dimilikiya. Tidak seperti wanita yang justru jarang melampiaskan nafsu dan lebih bisa meredamnya. Hal ini dikarenakan pria lebih membutuhkan pemenuhan hasrat dibanding wanita. Karena itu kamu harus tahu ciri-ciri pria mencintai karena nafsu saja dan ketahui pula ciri-ciri ciuman tanda cinta atau nafsu. Penting pula untuk mengetahui cara menahan hawa nafsu saat pacaran bagi pria dan wanita.

3. Nafsu pada Wanita Dipengaruhi oleh Lingkungan

Berbeda dengan pria, nafsu pada wanita dipengaruhi oleh faktor lingkungan dan budaya. Contohnya saja pada beberapa negara, ada wanita yang bebas dan lebih terbuka soal seks dan di beberapa bagian negara lainnya kaum wanitanya justru lebih tertutup terhadap seks. Selain itu nafsu wanita akan terangsang dengan lingkungan yang romantis. Sementara pria justru lebih to the point dan tidak membutuhkan suasana yang romantis. Wanita yang berada dalam suasana romantis akan lebih mudah terpancing dan tentunya sebagian pria sudah mengetahuinya. Jadi nggak heran ya kenapa kaum wanita sangat menyukai hal-hal yang romantis.

4. Nafsu Wanita Terbagi dalam Banyak Hal

Nafsu dan keinginan wanita terbagi untuk banyak hal sehingga hasrat seksual bukanlah menjadi fokus utama. Sebut saja misalnya nafsu untuk menjadi menjadi yang tercantik dan terdepan dalam hal kemewahan. Sementara tidak demikian pada pria yang porsi untuk hasratnya jauh lebih besar dan nafsunya tidak terbagi untuk berbagai hal lainnya. Kamu juga perlu simak apa saja alasan wanita rela melepas keperawanan sebelum menikah yang juga dipengaruhi oleh nafsu.

5. Pria Lebih Banyak Berpikir Tentang Seks dari pada Wanita

Seperti yang telah dikatakan sebelumnya bahwa porsi seks pada pria lebih besar sehingga membuat pria lebih sering memikirkan seks. Minimal kaum pria berpikir tentang nafsu ini satu kali dalam sehari. Sementara pada wanita hanya seperempat yang memiliki kecenderungan terhadap seks. Hal ini juga bisa menjadi alasan kenapa pria tidak bisa menahan hawa nafsu. Pria bisa bernafsu kapan saja, dimana saja dan oleh siapa saja. Itulah mengapa para wanita dianjurkan berhati-hati jika berdekatan dengan pria.

6. Nafsu pada Wanita Dipengaruhi oleh Emosional dan Perasaan

Nafsu pada wanita dipengaruhi pula oleh perasaan dan emosi yang membuat wanita jadi kurang responsif terhadap nafsu yang dimilikinya. Nafsu pada wanita ini jauh lebih rumit dibanding pria karena juga dipengaruhi oleh kondisi psikologis dan mental. Simak juga cara mengetahui nafsu wanita dalam bercinta dan cara mengetahui pacar cinta atau nafsu yang banyak membuat pasangannya menjadi korban pelampiasan saja.

Demikianlah 6 perbandingan nafsu pria dan wanita. Simak juga ciri-ciri nafsu laki-laki terhadap wanita, tanda pria hanya memanfaatkan wanita untuk pelampiasan nafsu semata yang masuk ke dalam ciri-ciri pria tidak serius dalam menjalin hubungan. Karena seperti yang telah kita dengar, pada kenyataan banyak wanita yang menjadi korban pelampiasan nafsu pria yang menghancurkan masa depannya.

You may also like